Rahasia Sukses Belinda Tanoko, Jadi Istri dan Ibu Sekaligus Pebisnis

Fokus dan komitmen dengan apa yang dilakukan

Jakarta, IDN Times - Rangkaian acara Fortune Indonesia Summit 2022 pada hari pertama yang digelar di Hotel The Westin Jakarta, Rabu (18/5/2022), ditutup dengan talkshow inspiratif bertema 'Next Generation Indonesia'. Talkshow ini menghadirkan para generasi muda, salah satunya Direktur Utama Tanrise Property Belinda Tanoko. 

Bagi Belinda, COVID-19 bukan menjadi penghalang untuk terus menghasilkan inovasi kreatif. 

"Meskipun pandemik, kita tetap lahirkan produk dan konsep baru sesuai dengan kebutuhan customer. Meskipun pandemik, kita tetap melakukan ekspansi-ekspansi, tetap harus cari inovasi yang terus berjalan," kata Belinda.

Baca Juga: CEO IDN Media: Fortune Indonesia Summit 2022 untuk RI Lebih Baik

1. Orang tua merupakan mentor pertama dan terbaik dalam membangun bisnis

Rahasia Sukses Belinda Tanoko, Jadi Istri dan Ibu Sekaligus PebisnisWorkshop Belinda Tanoko bertema 'Next Generation Indonesia' pada Rabu (18/5/2022). (IDN Times/ Siti Nurhaliza).

Memimpin sebuah perusahaan ternama dengan prestasi yang luar biasa, bukanlah hal yang mudah. Belinda mengungkapkan, orang tua merupakan mentor pertama dibalik kesuksesannya menjadi pebisnis. 

"Orang tua saya menjadi mentor pertama. Dari kecil udah sering diajak ke kantor, main ke pabrik jadi udah diajarin dunia bisnis dan usaha itu seperti apa," ungkap Belinda.

2. Pentingnya turun ke lapangan untuk langsung merasakan tantangan

Rahasia Sukses Belinda Tanoko, Jadi Istri dan Ibu Sekaligus PebisnisWorkshop Belinda Tanoko bertema 'Next Generation Indonesia' pada Rabu (18/5/2022). (IDN Times/ Siti Nurhaliza).

Dalam workshop itu, Belinda menjelaskan pentingnya pebisnis untuk langsung merasakan tantangan saat turun ke lapangan.

"Kalau kita membuat sebuah perusahaan terus kita mulai branding di awal-awal itu tidak mudah," kata Belinda.

"Nantinya kita gaktahu value-nya apa, jadi awal-awal kita harus turun ke lapangan langsung, tantangannya pasti beda," tambahnya.

3. Fokus dalam membagi waktu antara menjadi pebisnis, istri, dan ibu

Rahasia Sukses Belinda Tanoko, Jadi Istri dan Ibu Sekaligus PebisnisHari pertama acara Fortune Indonesia Summit 2022 yang digelar di Hotel The Westin Jakarta pada Rabu (18/5/2022). (IDN Times/Siti Nurhaliza).

Menjadi sebuah tantangan bagi perempuan saat memutuskan untuk menjadi pebisnis sekaligus istri dan ibu. Bagi Belinda, membagi waktu untuk fokus sesuai posisi menjadi kunci dalam menghadapi tantangan tersebut. 

"Kalau tantangan, semua cewek yang kerja dan istri itu pasti sibuknya luar biasa, semua wanita itu pasti bisa merasakan," kata Belinda.

"Harus bisa fokus dengan waktu kita, dengan keluarga, kerja, jadi waktu dari diri kita sendiri. Kalau udah kerja ya kita fokus dengan apa yang kita kerjakan, jadi gimana diri kita sendiri saat menjadi ibu, istri, dan leader," jelasnya.

4. Atasi rasa jenuh dengan merilekskan diri

Rahasia Sukses Belinda Tanoko, Jadi Istri dan Ibu Sekaligus PebisnisHari pertama acara Fortune Indonesia Summit 2022 yang digelar di Hotel The Westin Jakarta pada Rabu (18/5/2022). (IDN Times/Siti Nurhaliza).

 Belinda mengungkapkan, aktivitas sehari-hari dalam bekerja maupun mengurus rumah tangga suatu saat akan menimbulkan rasa jenuh. 

"Kalau jenuh pasti ada ya tidak bisa dipungkiri, apalagi kalau kerjaan beban berat juga semuanya jalan terus," ungkap Belinda.

Mengatasi rasa jenuh yang timbul, Belinda menggunakan waktunya untuk merilekskan diri atau melakukan kegiatan yang membuatnya senang.

"Kalau jenuh ya itu rileks waktu masing-masing. Jadi bener-bener off semua, jadi atur waktunya untuk masing-masing. Semua di mix aja biar gak bosen, kapan harus traveling, me time, hadir ke acara yang dapat ilmu, menonton, dan lainnya," kata Belinda. 

"Harus ada energi, kalau ada itu kita bisa komitmen dengan apa yang kita lakukan, yang membuat dampak baik ke kita sendiri dan orang sekitar," tambahnya.

Baca Juga: Raffi Ahmad hingga Gibran Masuk Daftar Fortune Indonesia 40 Under 40

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya