6 Motif Tato Suku Dayak, dari Simbol Kekuatan hingga Kematian

Tato tegulun simbol prajurit pemenggal kepala

Balikpapan, IDN Times - Seni tato sudah menjadi identitas bagi mayoritas Suku Dayak Kalimantan. Sebagian di antara mereka juga beranggapan, tato menjadi simbol filosofi spiritual tentang kedewasaan dan jalan kebenaran.

Teknik seni tato Dayak berbeda bila dibandingkan tato modern. Mereka masih mempergunakan alat tradisional seperti duri pohon jeruk atau salak sebagai mata jarum tato. Tinta tato pun hanya mempergunakan jelaga yang dicampur madu lebah liar.

Itu sebabnya, tato Suku Dayak hanya bercorak warna hitam saja.

“Duri pohon jeruk atau salak untuk membuat lubang-lubang kecil dalam tubuh, selanjutnya dioleskan tinta jelaga bercampur madu. Penggunaan madu agar tidak terjadi infeksi,” kata Pengrajin seni tato Dayak David Christian (33), Selasa (9/3/2021).

Motif seni tato Suku Dayak sangat beragam. Berikut ini adalah 6 motif seni tato Suku Dayak berikut filosofinya.

1. Tato salampang mata andau

6 Motif Tato Suku Dayak, dari Simbol Kekuatan hingga KematianSeni tato Suku Dayak Kalimantan. (IDN Times/Istimewa)

Tato salampang mata andau adalah sejenis tato yang dibuat di betis kaki warga Suku Dayak. Tato ini menjadi simbol tombak matahari bagi warga Dayak yang sudah menginjak usia dewasa. Agar mereka nantinya semakin cekatan bekerja membantu orang tua

Selain itu, tato salampang mata andau bisa diartikan sebagai perlambang tameng kehidupan.

 "Agar kami kaum laki laki mampu bekerja keras dalam mengarungi kehidupan ini," katanya.

Baca Juga: Wisata Alam Dibuka, Balikpapan Rencanakan Antigen Pengunjung Luar Kota

2. Motif bunga terung

6 Motif Tato Suku Dayak, dari Simbol Kekuatan hingga KematianPemuda Dayak sedang menarikan tari dalam pesta adat. (IDN Times/Istimewa)

Motif tato lainnya adalah bunga terung yang biasanya digambar di Pundak para pemuda Dayak. Motif ini melambangkan lelaki pekerja keras bagi keluarga. 

Tato bunga terung berbentuk seperti bunga jenis sayuran terung yang lazim ada di Kalimantan. Bentuknya melingkar simbol kekuatan bagi kaum pria. 

3. Motif mata pancing atau mata kael

6 Motif Tato Suku Dayak, dari Simbol Kekuatan hingga KematianSeorang prajurit Suku Dayak Kalimantan. (IDN Times/Istimewa)

Motif mata pancing atau mata kael biasanya dipakai pesilat atau jawara kampung. Selain itu, para tabib atau dukun adat pun biasanya juga memiliki tato ini.

Bentuknya unik, melengkung panjang dengan ujung yang meruncing. Persis seperti kail mata pancing bagi masyarakat umum. 

Filosofinya sendiri menggambarkan kekuatan bisa menarik penyakit dari tubuh seseorang. Selain itu juga tentang ketokohan seseorang kesatria.

4. Motif ukir rekong

6 Motif Tato Suku Dayak, dari Simbol Kekuatan hingga KematianTato Suku Dayak Kalimantan. (IDN Times/Istimewa)

Motif ukir rekong biasa tergambar di setiap leher para pemuda Dayak. Bentuknya seperti ukiran berwarna hitam yang melingkar di sekeliling leher mereka.

Fungsi tato ini agar selalu dijauhkan dari keganasan kelompok Tegulun. Tegulun adalah kelompok prajurit perang suku Dayak yang bertugas memenggal kepala musuh di zaman dahulu.

"Tradisi ini akhirnya yang dihilangkan semasa penjajahan Belanda lewat perjanjian tumbang anoy," ujar David.

5. Motif tato kaum pemenggal kepala

6 Motif Tato Suku Dayak, dari Simbol Kekuatan hingga KematianPemuda Suku Dayak Kalimantan. (IDN Times/Istimewa)

Motif tato tegulun hanya berupa selarik garis hitam di setiap buku jari pemuda Dayak. Tato ini melambangkan statusnya sebagai prajurit utama yang berhak memenggal kepala setiap musuhnya.

Tidak sembarang pemuda Dayak yang berhak menyandang motif tato ini. Hanya bagi mereka yang tangguh serta memperoleh persetujuan dari tetua adat.

Dulunya, suku Dayak kerap berperang antar suku untuk saling dalam merebut wilayah kekuasaan. Suku pemenang akan memenggal kepala prajurit lawan sebagai simbol kekuasaannya.

Keberadaan terakhir kaum tegulun sempat terlihat saat konflik rasial di Sampit Kalimantan Tengah beberapa puluh tahun silam.

6. Motif tentang alam Kalimantan

6 Motif Tato Suku Dayak, dari Simbol Kekuatan hingga KematianSeni tato tradisional Suku Dayak Kalimantan. (IDN Times/Istimewa)

Motif tato lainnya lebih banyak menggambarkan tentang keanekaragaman hayati Kalimantan. Para leluhur berusaha memvisualkan berbagai corak seperti salampang mata andau atau tombak matahari, buah andu, buah terung, burung enggang, hingga kalajengking.

Persamaan dari semua motif ini,  tato Dayak selalu didominasi dengan warna hitam. 

Baca Juga: Balikpapan Youth Spirit, Komunitasnya Anak Muda Cinta Balikpapan

Topik:

  • Sri Wibisono

Berita Terkini Lainnya