Bertemu SBY, Airlangga Ajak Demokrat Gabung Koalisi Jokowi

SBY dan Airlangga akan kembali bertemu 4 Agustus 2018.

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto berkunjung ke kediaman Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (10/7). Dalam pertemuannya, Airlangga sempat mengatakan bahwa itu adalah bagian dari komunikasi politik.

Hal itu juga dibenarkan oleh Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Hinca Pandjaitan yang menyampaikan bahwa perbincangan antara Airlangga dan SBY juga membahas dinamika politik yang ada saat ini. Termasuk ajakan untuk masuk ke dalam koalisi Jokowi.

1. Ajakan Golkar agar Demokrat masuk ke koalisi Jokowi ada dalam pembahasan

Bertemu SBY, Airlangga Ajak Demokrat Gabung Koalisi JokowiIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Hinca menjelaskan, pertemuan sore itu menjadi diskusi yang cukup panjang antara SBY dengan Airlangga. Adapun pembahasannya berkaitan dengan Pilpres 2019 dan saling bertukar informasi antara SBY juga Airlangga.

Hinca pun tak bisa memungkiri bahwa pembahasan antara kedua ketua umum partai politik tersebut juga mengaitkan dengan koalisi Jokowi. Ia menyampaikan bahwa ajakan Airlangga kepada SBY untuk bergabung dengan koalisi Jokowi tentu ada.

"Apakah benar ada ajakan kepada Pak Jokowi? Itu betul. Tentu ajakan itu ada dan yuk mari kita timbang sama-sama. Tapi kan pertemuan dengan Pak Prabowo juga berkomunikasi, begitu juga kemungkinan tiga," jelas Hinca di Gedung DPR RI, Kamis (12/7).

Selanjutnya, ia mengatakan bahwa SBY dan Airlangga bersepakat untuk kembali bertemu menjelang pendaftaran Pilpres, yaitu pada 4 Agustus mendatang.

2. Tidak ada pembahasan menawarkan AHY sebagai menteri

Bertemu SBY, Airlangga Ajak Demokrat Gabung Koalisi JokowiInstagram @agusyudhono

Dalam pertemuan keduanya, sempat santer terdengar kabar bahwa Airlangga menawarkan posisi menteri kepada AHY apabila tidak diambil sebagai pendamping Jokowi. Menanggapi hal itu, Hinca pun membantah kabar tersebut.

Menurutnya, dalam pembahasan kemarin tidak ada sama sekali pembicaraan untuk menjadikan menteri apabila bergabung di koalisi.

"Tidak. Kami gak membicarakan menteri. Kami membicarakan gimana baiknya koalisi itu dibangun. Jadi tetap seperti yang kami sampaikan saat Rapimnas Partai Demokrat, tentu berkoalisi itu harus bersama-sama membicarakan program kerja juga dan lain-lain," kata Hinca.

3. Skenario mengajak Golkar bentuk koalisi sendiri ada dalam pembahasan

Bertemu SBY, Airlangga Ajak Demokrat Gabung Koalisi JokowiANTARA FOTO/Siswowidodo

Saat ditanya apakah SBY juga sempat mengajak Golkar untuk membuat koalisi sendiri, Hinca menjawab tentunya ada ajakan seperti itu karena setiap partai pasti mempertimbangkam arah sikap ke depannya seperti apa.

"Tentu saja apa yang diumumkan Pak Jokowi atau yang diumumkan Pak Prabowo atau ada yang lain, tentu akan ditimbang oleh semua partai yang ada. Termasuk misalnya Golkar, kalau misalnya dia gak diajak seperti apa. Begitu juga Demokrat. Jadi skenario-skenario itu kita bicarakan bersama," terangnya.

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya