[BREAKING] Istana: Habibie Akan Dimakamkan di Samping Makam Ainun

Habibie dimakamkan di TMP Kalibata besok

Jakarta, IDN Times - Presiden ke-3 RI Bacharuddin Jusuf Habibie (BJ Habibie) akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan. 

Menteri Sekretaris Negara Pratikno mengatakan, semenjak Habibie dirawat di RSPAD Gatot Soebroto, Presiden Joko "Jokowi" Widodo telah meminta Istana untuk memberikan perhatian khusus.

"Presiden meminta saya untuk menyiapkan semua yang dibutuhkan, fasilitas keluarga. Untuk malam ini dan pemakaman besok," kata Pratikno di Kantor Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta Pusat, Rabu (11/9).

Pratikno menyampaikan, Habibie akan dimakamkan di samping istrinya, Ainun.

"Besok sudah disiapkan pemakaman di sebelahnya almarhumah Ibu Ainun Habibie, jadi seingat saya sektor 120-121. Jadi semuanya sudah siap," jelasnya.

Atas kabar duka tersebut, Pratikno sebagai perwakilan Istana pun turut mengucapkan bela sungkawa dan mengatakan bahwa Indonesia turut berduka.

"Jadi sekali lagi kami sampaikan duka yang sangat mendalam atas meninggalnya Beliau," ujar Pratikno.

Baca Juga: [BREAKING] Jimly: Habibie Wafat Usai Azan Magrib Berkumandang

https://www.youtube.com/embed/ooHNupFPm-E

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya