Ditanya Kegiatannya Usai Nyoblos, Ini Jawaban Iseng Jokowi

Jokowi memberikan jawaban nyeleneh kepada para wartawan

Jakarta, IDN Times - Menjelang hari pencoblosan, kedua pasangan calon presiden dan wakil presiden sudah mempersiapkan diri untuk menggunakan hak suaranya. Seperti yang dilakukan oleh calon presiden nomor urut 01, Joko "Jokowi" Widodo.

Saat ditanya mengenai kegiatannya besok, Jokowi enggan memberitahu secara detail kepada awak media. Mantan Wali Kota Solo ini malah menjawab pertanyaan wartawan dengan gaya nyelenehnya. Apa jawaban Jokowi?

1. Jokowi mengaku akan tidur setelah mencoblos

Ditanya Kegiatannya Usai Nyoblos, Ini Jawaban Iseng JokowiIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Terkait kegiatannya usai mencoblos, Jokowi enggan memberitahu secara pasti. Ia malah bercanda bahwa setelah mencoblos akan memilih untuk beristirahat.

"(Setelah) nyoblos ya tidur aja, capek, istirahat," kata Jokowi di lokasi Halal Park, Stadion GBK, Jakarta, Selasa (16/4).

Baca Juga: Jokowi atau Prabowo yang Menang, Para Pengusaha Tidak Ambil Pusing

2. Jokowi tak ingin beri tahu kapan dia akan nyoblos

Ditanya Kegiatannya Usai Nyoblos, Ini Jawaban Iseng JokowiANTARA FOTO/Ismar Patrizki

Saat ditanya pukul berapakah ia akan mencoblos di TPS, Jokowi hanya menyampaikan akan ke TPS antara pagi hari atau siang hari. Tetapi, ia tak ingin memberitahu lebih lanjut kapan pastinya.

"Kalau gak pagi-pagi, ya siang-siang. Kalau gak pagi, ya siang," jelasnya.

3. Informasi TPS kedua capres-cawapres

Ditanya Kegiatannya Usai Nyoblos, Ini Jawaban Iseng JokowiANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

Berdasarkan informasi dari KPU DKI dan Kabupaten Bogor, kedua calon presiden dan wakil presiden sudah mendapatkan TPS masing-masing. Adapun informasi TPS dari kedua yakni:

1. Joko Widodo
TPS 008
Jalan Veteran Raya - LAN
Jakarta Pusat

2. Ma'aruf Amin
TPS 051
Jalan Deli Lorong 27
RT.007/008 Koja Jakarta Utara

3. Prabowo Subianto
TPS 041
Kp. Curug 02/09, Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang Kabupaten Bogor

4. Sandiaga Uno
TPS 002
Jalan Sriwijaya 2 Belakang SMK 15 Kebayoran Baru Jakarta Selatan

Baca Juga: Ini 8 Pesan Tim Kampanye Jokowi-Ma'ruf Amin untuk para pendukungnya

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya