Jadi Ketua Komite, Apa Sih Harapan Jokowi untuk Erick Thohir?

Komite dibentuk agar ekonomi dan kesehatan berjalan beriring

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo membentuk Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional. Menteri BUMN Erick Thohir ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Pelaksana Komite.

"Presiden Joko Widodo menunjuk Erick Thohir sebagai Ketua Pelaksana Gugus Tugas Pemulihan Ekonomi dan Penanganan COVID-19. Kepercayaan besar ini diharapkan dapat membuat perencanaan dan eksekusi program pemerintah semakin cepat," kata Juru Bicara Presiden Jokowi, Fadjroel Rachman, dalam keterangan tertulisnya, Senin (20/7/2020).

1. Komite dibentuk agar pemulihan ekonomi dan penanganan COVID-19 bisa berjalan beriringan

Jadi Ketua Komite, Apa Sih Harapan Jokowi untuk Erick Thohir?Persiapan Presiden Jokowi kunjungan kerja ke Kalimantan Tengah, Kamis (9/7/2020) (Dok. IDN Times/Biro Pers Kepresidenan)

Fadjroel menuturkan, Erick akan membawahi dua gugus tugas, yaitu Gugus Tugas Pemulihan Ekonomi yang dipimpin oleh Budi Gunadi Sadikin dan Gugus Tugas Penanganan COVID-19 yang dipimpin oleh Doni Monardo.

"Rencana dan eksekusi ini dibutuhkan agar pemulihan ekonomi dan penanganan COVID-19 bisa berjalan secara beriringan dengan koordinasi yang maksimal," ucapnya.

Baca Juga: Erick Thohir Ketua Pelaksana Pemulihan Ekonomi dan Penanganan COVID-19

2. PP merupakan bagian dari kebijakan manajemen krisis

Jadi Ketua Komite, Apa Sih Harapan Jokowi untuk Erick Thohir?Rapat Terbatas Percepatan Pembangunan PSN Jalan Tol Trans Sumatra dan Tol Cisumdawu (Dok. IDN Times/Biro Pers Kepresidenan)

Lebih lanjut, Fadjroel menjelaskan bahwa penandatanganan Peraturan Pemerintah (PP) oleh Jokowi itu merupakan bagian dari kebijakan manajemen krisis yang membutuhkan kecepatan dan sinergi antara berbagai pihak.

"Gugus Tugas ini diharapkan dapat menjadi jawaban atas tantangan di tengah pandemi dan pasca-pandemik nantinya," terang Fadjroel.

3. Jokowi harap hadirnya Gugus Tugas membawa pemulihan ekonomi dan kesehatan

Jadi Ketua Komite, Apa Sih Harapan Jokowi untuk Erick Thohir?Rapat Terbatas Percepatan Pembangunan PSN Jalan Tol Trans Sumatra dan Tol Cisumdawu (Dok. IDN Times/Biro Pers Kepresidenan)

Hadirnya Gugus Tugas, lanjut Fadjroel, diharapkan dapat membawa pemulihan kesehatan dan ekonomi semakin selaras dan membuat bangsa kita dapat mengatasi secara cepat dan tepat dampak dari pandemik COVID-19.

"Presiden Jokowi bertindak sesuai Mukadimah Konstitusi UUD 1945, melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia," ucap dia.

Baca Juga: Jokowi Teken PP Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya