Jadi Paskibraka Nasional, Denollati Nonce Asal Papua Menangis Haru

Didukung penuh orangtua, perjuangan Deno sukses ke nasional

Jakarta, IDN Times - Anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) asal Papua, Denollati Nonce, berbagi cerita tentang pencapaiannya hingga bisa ke tingkat nasional. Untuk bisa mencapai prestasi tersebut, Deno--panggilan akrabnya, harus melewati perjuangan yang keras.

Deno mengaku sempat tak percaya saat dirinya ternyata lolos seleksi Paskibraka di tingkat nasional. Sejak April, ia sudah mulai tahapan masa persiapan untuk bisa ke tingkat nasional.

"Rasanya tidak percaya karena baru pertama kali Paskibraka pas seleksi tingkat provinsi dan lolos ke nasional, itu tuh bersyukur sekali dan kaget," tutur Deno.

Rasa senang dan bangga pun menyelimuti hatinya. Dia mengatakan bahwa pengorbanan orangtuanya untuk mengantarkan dirinya ke Jakarta tidak sia-sia. Mengingat perjuangan ayah ibunya, air mata Deno pun tak terbendung. 

"Itu sempat mau pergi latihan, tapi mama gak punya uang untuk latihan. Jadi mama sempat pinjam uang ke tetangga. Terus Deno bilang, 'Ma, tidak usah sudah'. Mama tetap mau pinjam. Sudah, Deno dalam hati bilang dan Deno tidak boleh sia-siakan. Pengorbanan orang tua. Jadi Deno harus bisa dan itu yang buat deno ke Nasional," kata Deno sambil menangis terharu.

Tak lupa, Deno berterima kasih kepada orangtua dan semua pihak yang membantunya. Orang tuan Deno turut hadir di Istana Merdeka saat Upacara HUT ke-74 RI.

"Tadi mama papa ada. Bangga sangat," kata Deno dengan senyum yang mengembang.

Baca Juga: Sudrajat Brawijaya, Paskibraka Asal Bengkulu yang Tak Menyangka Lolos 

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya