Jokowi Curhat Situasi Sulit akibat Pandemik COVID-19 ke Pimpinan MPR

Jokowi juga jelaskan stimulus yang diberikan pemerintah

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo menjelaskan soal anggaran yang telah disiapkan pemerintah untuk stimulus ekonomi di tengah pandemik COVID-19 saat bertemu dengan Pimpinan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR).

"Beliau (Jokowi) menyinggung masalah ekonomi. Beliau telah berupaya untuk memberikan stimulus jalan keluar terhadap berbagai situasi ekonomi yang ada," kata Ketua MPR Bambang Soesatyo, di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Rabu (8/7/2020).

1. Jokowi ungkapkan tentang situasi sulit akibat pandemik

Jokowi Curhat Situasi Sulit akibat Pandemik COVID-19 ke Pimpinan MPRPresiden Joko Widodo menerima kedatangan pimpinan MPR di Istana Bogor, Jawa Barat, Rabu (8/7/2020) (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)

Bamsoet mengatakan dalam pertemuan itu, Jokowi mengungkapkan tentang situasi sulit yang dirasakan dunia saat ini. Meski begitu, ia tetap mendukung upaya-upaya yang dilakukan pemerintah.

"Beliau sampaikan betapa sulitnya keadaan kita saat ini dan semua pemimpin dunia juga merasakan hal sama. Apapun kita harus tetap optimis, keluar dari situasi ini dengan baik," ujarnya.

Baca Juga: Bertemu Jokowi, Pimpinan MPR Sempat Singgung Reshuffle Menteri Kabinet

2. Jokowi sebutkan stimulus yang diberikan pemerintah

Jokowi Curhat Situasi Sulit akibat Pandemik COVID-19 ke Pimpinan MPRPresiden Joko Widodo menerima kedatangan pimpinan MPR di Istana Bogor, Jawa Barat, Rabu (8/7/2020) (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)

Dalam pertemuan tersebut, Bamsoet juga menyampaikan bahwa pemerintah telah memberikan stimulus bantuan subsidi kepada pesantren sebesar Rp2,6 triliun.

"Beliau juga sampaikan ada stimulus bantuan subsidi kepada para pesantren setidaknya Rp2,6 triliun yang semoga saja mendorong pesantren atau lembaga pendidikan keagamaan berjalan dengan baik di tengah situasi COVID-19," jelas Bamsoet.

"Kemudian beliau sampaikan pemerintah sepakat beri subsidi kepada 20 juta pemakai listrik 450 W gratis 6 bulan dan diskon 50 persen bagi pengguna 900 W," lanjutnya.

3. Jajaran pimpinan MPR yang hadir

Jokowi Curhat Situasi Sulit akibat Pandemik COVID-19 ke Pimpinan MPRPresiden Joko Widodo menerima kedatangan pimpinan MPR di Istana Bogor, Jawa Barat, Rabu (8/7/2020) (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)

Selain dihadiri Bambang Soesatyo, pertemuan juga dihadiri oleh Wakil Ketua MPR lainnya yaitu Ahmad Basarah, Ahmad Muzani, Lestari Moerdijat, Jazilul Fawaid, Syarief Hasan, Hidayat Nur Wahid, Zulkifli Hasan, Arsul Sani dan Fadel Muhammad.

Baca Juga: Ketua MPR: Presiden Jokowi Sebut Riskan BPIP Hanya Berpayung Perpres

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya