Jokowi Hadiri Perayaan Ulang Tahun ke-4 Partai Solidaritas Indonesia

PSI mengusung jadi partainya anak muda

Jakarta, IDN Times - Calon Presiden Petahana Nomor Urut 01 Joko "Jokowi" Widodo menghadiri perayaan ulang tahun Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang keempat. Acara yang digelar di BSD, Tangerang, Banten, pada Minggu (11/11) ini, dihadiri oleh jajaran petinggi PSI dan juga penyanyi Tompi.

Lalu, seperti apa suasananya? 

1. PSI yakin akan bisa jadi partai anak muda yang sukses

Jokowi Hadiri Perayaan Ulang Tahun ke-4 Partai Solidaritas Indonesia(Petinggi Partai Solidaritas Indonesia bersama Presiden Joko Widodo) www.instagram.com/@gracenat

Di ulang tahun PSI yang keempat ini, Ketua Umum PSI Grace Natalie berharap sebagai partai baru mereka bisa menjadi partai politik terbaik, terutama bagi kaum muda. Maka, tak heran di hari jadi ke-4, PSI mengambil tema 'anak muda itu bisa'.

"Tapi memang jadi yang pertama itu gak pernah mudah dan selalu diragukan orang. Perjalanan kami empat tahun serasa mimpi ya kami bisa jadi peserta pemilu," kata Grace di BSD, Tangerang, Banten, pada Minggu (11/11).

Grace pun mengingat kembali empat tahun lalu, ketika awal PSI berdiri. Banyak pihak yang cukup meragukan PSI akan berhasil. Namun, dengan mengusung para pengurus yang muda, ia percaya PSI dapat mencapai cita-citanya. 

"Jadi harapannya hari ini kami mau memberitahu pada publik Indonesia bahwa ada lho anak-anak muda yang semuanya beda suku ,agama, ras tapi bersatu untuk menjadikan Indonesia lebih baik, melalui politik yang baru," kata Grace lagi. 

Baca Juga: Partai Solidaritas Indonesia Siap Lahir Batin Untuk Verifikasi Faktual

2. Jokowi dijadwalkan hadir pukul 18.00 WIB

Jokowi Hadiri Perayaan Ulang Tahun ke-4 Partai Solidaritas Indonesia(Jokowi berdiskusi dengan masyarakat kreatif Bandung di Simpul Space, Bandung) ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

Agenda peringatan HUT ke-4 PSI sudah berlangsung sejak pukul 11:00 WIB. Namun, puncak acara dijadwalkan berlangsung pukul 18:00 nanti, di mana Presiden Joko "Jokowi" Widodo akan turut hadir. 

"Puncaknya Pak Jokowi, beliau jam 6 datang," kata Grace.

3. Acara diisi dengan bermacam pagelaran seni

Jokowi Hadiri Perayaan Ulang Tahun ke-4 Partai Solidaritas IndonesiaInstagram.com/dr_tompi

Selain dihadiri Jokowi, acara juga akan diisi oleh penyanyi Tompi dan pagelaran seni lainnya. 

"Ada (penyanyi) Tompi nanti. Pagelaran seni, Giring Nidji juga, para jubir PSI yang tajam ketika dialog. Juga hari ini akan tampil musikalitasnya. Jadi, gak cuma bersilat lidah tapi juga menghibur," ungkap dia.

Baca Juga: Partai Solidaritas Indonesia Ingin Lebih Banyak Caleg Perempuan

Topik:

Berita Terkini Lainnya