Jokowi Minta Pemda di Sumatra Selatan Agresif Tawarkan Potensi Daerah

Jokowi ingin investor berinvestasi di Sumatra Selatan

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo meminta kepala daerah di Sumatra Selatan lebih agresif menawarkan potensi yang dimiliki daerah masing-masing. Ia ingin kepala daerah menawarkan potensi tersebut kepada para investor.

"Menjadikan infrastruktur ini sebagai sebuah keunggulan, meningkatkan daya tarik dan tawar kepada para investor agar mengembangkan investasi di provinsi Sumatra Selatan," ujar Jokowi saat meresmikan Tol Kayu Agung-Palembang, yang disiarkan langsung di channel YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (26/1/2021).

1. Jokowi minta kepala daerah menyambungkan tol dengan sentra ekonomi

Jokowi Minta Pemda di Sumatra Selatan Agresif Tawarkan Potensi DaerahPresiden Jokowi meresmikan Jalan Tol Kayu Agung-Palembang, Ogan Ilir pada Selasa (26/1/2021) (Youtube.com/Sekretariat Presiden)

Baca Juga: Resmikan Tol Kayu Agung, Jokowi: Bakauheni ke Palembang Bisa 3 Jam 

Selain itu, Jokowi juga meminta kepala daerah menyambungkan jalan tol Trans Sumatra dengan sentra ekonomi seperti pariwisata, kawasan industri, pertanian, hingga perkebunan. Sehingga, dengan adanya akses penghubung, maka manfaat jalan tol untuk perekonomian bisa maksimal.

"Ini adalah tugas pemerintah provinsi, tugas pemerintah daerah, dan sepanjang koridor ini ada banyak lahan yang bisa dikembangkan sebagai kawasan yang produktif, ada potensi besar yang bisa dikembangkan pertanian, perkebunan, pariwisata, pertambangan, dan ini akan meningkatkan nilai ekonomi dari produk-produk yang dihasilkan," jelas pria kelahiran Solo ini.

2. Jalan tol juga dibangun untuk menumbuhkan pusat ekonomi baru

Jokowi Minta Pemda di Sumatra Selatan Agresif Tawarkan Potensi DaerahPresiden Jokowi meresmikan Jalan Tol Kayu Agung-Palembang, Ogan Ilir pada Selasa (26/1/2021) (Youtube.com/Sekretariat Presiden)

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu menyebut jalan tol yang dibangun bukan hanya untuk menghubungkan antarwilayah. Akan tetapi, juga guna membangkitkan perekonomian di Sumatra.

"Khususnya di provinsi Sumatra Selatan dan juga menumbuhkan pusat-pusat ekonomi baru, menimbulkan simpul-simpul ekonomi yang produktif," ucap Jokowi.

3. Waktu tempuh Pelabuhan Bakauheni ke Palembang dengan tol bisa 3 jam

Jokowi Minta Pemda di Sumatra Selatan Agresif Tawarkan Potensi DaerahPresiden Jokowi meresmikan Jalan Tol Kayu Agung-Palembang, Ogan Ilir pada Selasa (26/1/2021) (Youtube.com/Sekretariat Presiden)

Jokowi menuturkan, dengan selesainya jalan Tol Kayu Agung-Palembang, maka jarak 337 kilometer dari Pelabuhan Bakauheni ke Palembang akan bisa ditempuh dalam waktu 3-3,5 jam. Sebelumnya, waktu tempuh dari Pelabuhan Bakauheni ke Palembang mencapai 12 jam.

"Ini akan menjadi sebuah lompatan besar karena menghemat waktu tempuh hingga 75 persen dan efisiensi. Ini jelas akan memberikan kontribusi pada penurunan biaya logistik dan memberikan competitiveness, daya saing yang besar bagi Palembang, bagi Lampung," tuturnya.

Baca Juga: Hadiri KTT CAS, Jokowi Sampaikan 4 Langkah Atasi Perubahan Iklim 

Topik:

  • Jihad Akbar

Berita Terkini Lainnya