Jokowi Targetkan Rehabilitasi 34 Ribu Hektare Mangrove Tahun Ini

Rehabilitasi magrove diharap bisa antisipasi perubahan iklim

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo menargetkan rehabilitasi mangrove seluas 34 ribu hektare di seluruh Tanah Air tahun ini. Hal itu disampaikan Jokowi usai menanam pohon mangrove bersama masyarakat di Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Kamis (23/9/2021).

"Rehabilitasi mangrove akan terus kita lakukan, baik oleh Badan Restorasi Gambut dan Mangrove dan juga oleh KLHK, dan target kita di tahun 2021 ini adalah kurang lebih 34 ribu hektare di seluruh Tanah Air," kata Jokowi seperti yang ditayangkan di kanal YouTube Sekretariat Presiden.

1. Jokowi sebut rehabilitasi untuk mengantisipasi perubahan iklim

Jokowi Targetkan Rehabilitasi 34 Ribu Hektare Mangrove Tahun IniSaat Presiden Jokowi Naik Perahu Seberangi Sungai untuk Sapa Warga di Cilacap, Jawa Tengah pada Kamis (23/9/2021). (youtube.com/Sekretariat Presiden)

Jokowi mengungkapkan rehabilitasi harus dilakukan untuk melestarikan kawasan hutan mangrove. Selain itu, rehabilitasi diharapkan bisa mengantisipasi perubahan iklim yang sedang terjadi.

"Penanaman mangrove ini kita lakukan, kita harapkan dapat mengurangi energi gelombang, melindungi pantai dari abrasi, menghambat intrusi air," ujar Jokowi.

Baca Juga: Hari Maritim Nasional, Jokowi: Kita Harus Jadi Raja di Laut Kita!

2. Jokowi harap penanaman mangrove bisa tingkatkan pendapatan masyarakat pesisir

Jokowi Targetkan Rehabilitasi 34 Ribu Hektare Mangrove Tahun IniKeterangan pers Jokowi usai menanam mangrove di Cilacap, Jawa Tengah pada Kamis (23/9/2021). (youtube.com/Sekretariat Presiden)

Selain itu, mantan Wali Kota Solo ini berharap penanaman magrove dapat memperbaiki lingkungan pesisir dan habitat di daerah pantai. Sehingga, bisa meningkatkan pendapatan masyarakat di pesisir.

"Kita harapkan berdampak kepada peningkatan produksi ikan dan produksi hasil laut lainnya, terutama ini kepiting ini tadi kita dapat kepiting dua. Sehingga nantinya kita dapat meningkatkan pendapatan masyarakat di pesisir pantai ini," jelasnya.

3. Jokowi tanam mangrove hingga melepas tukik

Jokowi Targetkan Rehabilitasi 34 Ribu Hektare Mangrove Tahun IniPresiden Jokowi kunjungan kerja ke Cilacap, Jawa Tengah pada Kamis (23/9/2021). (dok. Biro Pers Kepresidenan)

Jokowi dalam kunjungan kerja ini diagendakan menanam pohon mangrove di Desa Tritih Kulon, Kecamatan Cilacap Utara. Usai menanam pohon mangrove, Jokowi menuju ke SMA Negeri 2 Cilacap untuk meninjau pelaksanaan vaksinasi bagi para pelajar, sekaligus menyapa para peserta vaksinasi di sejumlah sekolah lainnya secara virtual.

Tak hanya itu saja, mantan Gubernur DKI Jakarta ini juga akan meninjau kegiatan vaksinasi bagi masyarakat secara door to door  yang digelar di Kampung Nelayan Sentolo Kawat, Kecamatan Cilacap Selatan.

"Sebelum kembali ke Jakarta, Presiden akan terlebih dahulu menuju Pantai Kemiren, Kecamatan Cilacap Selatan, untuk melakukan kegiatan pelepasan tukik," tulis keterangan Sekretariat Presiden.

Setelah kegiatannya selesai, Jokowi akan langsung kembali ke Jakarta melalui Bandar Udara Tunggul Wulung, Kabupaten Cilacap. Dalam kunjungan kerjanya, Jokowi didampingi Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M. Tonny Harjono, Komandan Paspampres Mayjen TNI Tri Budi Utomo, serta Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.

Baca Juga: Jokowi Terbang ke Cilacap Tanam Mangrove hingga ke SMA Negeri 2

Topik:

  • Jihad Akbar

Berita Terkini Lainnya