Komisi IX DPR RI Minta Vaksin Booster Bareng, Menkes Cekikikan

Menkes singgung anggota dewan yang mungkin booster duluan

Jakarta, IDN Times - Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin hadir di rapat kerja (raker) bersama Komisi IX DPR RI, Selasa (18/1/2022). Dalam raker tersebut, terdapat percakapan menarik antara Budi dengan anggota Komisi IX.

Awalnya, Budi menanggapi pertanyaan-pertanyaan anggota DPR, salah satunya tentang vaksin booster. Kemudian, Budi menuturkan bahwa anggota DPR saat ini sudah bisa mendapatkan vaksin booster. Namun, ia menyinggung adanya kemungkin anggota DPR justru sudah mendapatkan booster lebih dulu.

Lantas, bagaimana candaan Menkes pada anggota DPR itu?

Baca Juga: BPOM Setujui 6 Vaksin Booster, Ini Daftarnya

1. Budi sempat singgung kemungkinan adanya anggota dewan yang sudah booster duluan

Komisi IX DPR RI Minta Vaksin Booster Bareng, Menkes CekikikanMenkes Budi Gunadi Sadikin dalam rapat Komisi IX DPR RI pada Selasa (18/1/2022). (youtube.com/Komisi IX DPR RI)

Saat menjawab pertanyaan-pertanyaan dari anggota dewan, Budi mempersilakan anggota DPR untuk melakukan vaksin booster. Tetapi, dia sempat menyinggung tentang kemungkinan para anggota dewan yang sudah mendapatkan vaksin booster terlebih dahulu.

“Anggota dewan agar booster segera, welcome. Terutama yang masuk-masuk kategori, silakan. Tapi anggota dewan sudah bisa, bapak, ibu, walaupun mungkin sebagian besar sudah melakukannya dengan jalur yang lain,” kata Budi sambil sedikit tertawa.

Baca Juga: Menkes: DKI Jakarta Siap-Siap Jadi Medan Perang Pertama Hadapi Omicron

2. Anggota Komisi IX pertanyakan apakah mereka bisa vaksinasi bersamaan pada Menkes

Komisi IX DPR RI Minta Vaksin Booster Bareng, Menkes CekikikanAnggota Komisi IX DPR RI, Wenny Haryanto (youtube.com/Komisi IX DPR RI)

Usai Budi mengatakan hal itu, salah seorang anggota DPR Fraksi Golkar Wenny Haryanto melakukan interupsi. Dia kemudian bertanya pada Budi apakah Komisi IX bisa melakukan booster secara bersamaan. Pertanyaan itupun mengundang tawa Budi.

“Bisa gak ya kalau untuk Komisi IX barengan gitu boosternya?” tanya Wenny kepada Budi.

Namun, bukannya menjawab pertanyaan itu, Budi justru meresponsnya dengan tawa. Lalu, ada salah seorang anggota DPR yang nyeletuk agar pertanyaan tersebut dianggap tidak pernah ditanyakan.

“Yang tadi dianggap tidak pernah ditanyakan, Pak Menkes,” ujar anggota DPR itu yang kembali disambut tawa oleh Budi.

“Iya, iya, betul,” ujar Budi.

Baca Juga: Inggris Akan Mulai Vaksin Booster untuk Usia 16-17 Tahun

3. Jokowi putuskan vaksin booster gratis untuk masyarakat

Komisi IX DPR RI Minta Vaksin Booster Bareng, Menkes CekikikanPresiden Joko "Jokowi" Widodo (Dok. Biro Pers Sekretariat Negara)

Sebelumnya, Presiden Joko "Jokowi" Widodo memutuskan untuk memberikan vaksin booster atau penguat secara gratis bagi seluruh rakyat Indonesia. Hal ini, kata Jokowi, karena pemerintah menjunjung tinggi keselamatan rakyat dari pandemik COVID-19.

"Untuk itu saya telah memutuskan pemberian vaksin ketiga ini gratis bagi seluruh masyarakat Indonesia," ujar Jokowi dalam keterangan pers yang disiarkan langsung di kanal YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (11/1/2022).

Jokowi mengatakan pemberian vaksin booster ini akan dimulai pada 12 Januari 2022.

"Pemerintah akan melaksanakan vaksinasi ketiga dengan prioritas bagi lansia dan kelompok rentan. Upaya ini penting dilakukan untuk meningkatkan kekebalan tubuh masyarakat mengingat virus COVID-19 yang terus bermutasi," tegas Jokowi.

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya