Penetapan Cuti Bersama 2022 Tergantung Perkembangan COVID-19

Pemerintah masih akan melihat situasi COVID-19 ke depan

Jakarta, IDN Times - Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengatakan, libur nasional dan cuti bersama 2022 akan ditetapkan dengan mempertimbangkan perkembangan pandemik COVID-19. Dia pun berharap pada 2022 mendatang, kasus COVID-19 tetap terkendali sehingga cuti bersama dan libur nasional bisa terealisasi.

"Untuk cuti bersama tahun 2022 akan ditetapkan kemudian dengan mempertimbangkan perkembangan COVID-19," kata Muhadjir dalam keterangan persnya yang disiarkan langsung di kanal YouTube Kemenko PMK, Rabu (22/9/2021).

Baca Juga: Luhut: Kami Mohon Masyarakat Tak Bereuforia Abaikan Protokol Kesehatan

1. Penetapan libur nasional dan cuti bersama akan melihat dari sisi pariwisata dan ekonomi juga

Penetapan Cuti Bersama 2022 Tergantung Perkembangan COVID-19Menko PMK Muhadjir Effendy (Dok. Humas Kemenko PMK)

Selain itu, Muhadjir juga menyampaikan bahwa penetapan libur nasional dan cuti pada 2022 akan disesuaikan dari sisi pariwisata dan ekonomi.

"Penetapan ini juga dilihat dari sisi aspek pariwisata, perekonomian dan lain-lain," ucapnya.

2. Penetapan libur nasional dan cuti bersama dilakukan berdasarkan evaluasi pandemik 2 tahun

Penetapan Cuti Bersama 2022 Tergantung Perkembangan COVID-19Warga beraktivitas di zona merah COVID-19 RT 006 RW 01, Gandaria Selatan, Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (21/6/2021). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan.

Kemudian, dia menyebut, penetapan libur nasional dan cuti bersama tahun depan juga berdasarkan hasil evaluasi selama hampir dua tahun pandemik ini.

"Untuk aturan pelaksanaan di sektor swasta akan diatur oleh Kementerian Tenaga Kerja, sedangkan penetapan untuk ASN akan ditetapkan oleh Menpan-RB dengan menyiapkan peraturan mengenai cuti bersama untuk ASN," kata Muhadjir.

3. Diharapkan tahun depan pandemik bisa diatasi dengan baik agar cuti bersama bisa terealisasi

Penetapan Cuti Bersama 2022 Tergantung Perkembangan COVID-19Menko PMK Muhadjir Effendy kunjungan kerja ke Surabaya (Dok.Humas Kemenko PMK)

Muhadjir pun berharap pandemik COVID-19 di Tanah Air semakin membaik. Sehingga, libur nasional dan cuti bersama tahun depan bisa berjalan normal lagi.

"Semoga tahun depan pandemik COVID-19 sudah bisa diatasi dengan baik, sehingga poin yang ketiga tadi ya itu akan ditetapkan, kemudian ini bisa terealisasikan cuti bersama tahun 2022," tutur Muhadjir.

Baca Juga: Satgas: Pandemik COVID-19 di Indonesia Sudah Terkendali Saat Ini

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya