Pidato Pertama Jokowi di Periode Kedua: Dobrak Rutinitas!

Jokowi minta masyarakat tidak lagi berorientasi pada proses

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo meminta masyarakat Indonesia untuk tidak lagi terjebak pada rutinitas. Selain itu Jokowi juga mengingatkan masyarakat agar tidak lagi berorientasi pada proses, melainkan pada hasil yang nyata.

"Sekali lagi, mendobrak rutinitas adalah satu hal. Meningkatkan produktivitas adalah hal lain yang menjadi prioritas. Jangan lagi kerja kita berorientasi proses, tapi harus berorientasi pada hasil-hasil nyata," kata Jokowi dalam pidato pertamanya di periode keduanya sebagai Presiden di Gedung DPR, Minggu (20/10).

Jokowi mencontohkan, pada lebaran pertamanya di Istana, protokoler meminta dirinya untuk berdiri di satu titik. Pada lebaran tahun kedua di istana, ia diminta berdiri di titik yang sama.  

"Protokol meminta saya berdiri di titik yang sama, di titik itu lagi. Langsung saya bilang ke Mensesneg, 'Pak, ayo kita pindah lokasi. Kalau kita tidak pindah, akan jadi kebiasaan. Itu akan dianggap sebagai aturan dan bahkan nantinya akan dijadikan seperti undang-undang'. Ini yang namanya monoton dan rutinitas," kata Jokowi.

Jokowi resmi memulai periode keduanya sebagai presiden setelah dilantik di Gedung DPR pada Minggu (20/10).

Baca Juga: Ini Kiteria Menteri Kebinet Kerja Jilid II dan Kepala Lembaga Jokowi

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya