Rusuh di Papua, Jokowi: Pace, Mace, Mama-mama Harus Saling Memaafkan

Pemerintah akan terus menjaga kehormatan warga Papua

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo menanggapi kerusuhan yang terjadi di Papua. Menurut dia, warga Papua harus bisa saling memaafkan satu sama lain.

Jokowi menuturkan, kerusuhan terjadi lantaran ketersinggungan atas insiden pengepungan di asrama mahasiswa Papua di Surabaya dan Malang. Oleh karena itu, Jokowi meminta agar tak ada lagi emosi satu sama lainnya.

"Jadi, saudara-saudaraku, pace, mace, mama-mama di Papua, di Papua Barat, saya tahu ada ketersinggungan," kata Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Senin (19/8).

"Oleh sebab itu, sebagai saudara sebangsa dan setanah air, yang paling baik adalah saling memaafkan. Emosi itu boleh, tetapi memaafkan itu lebih baik," lanjutnya lagi.

Jokowi juga meyakinkan bahwa pemerintah akan terus menjaga kehormatan warga Papua dan Papua Barat.

"Sabar itu juga lebih baik, dan yakinlah bahwa pemerintah akan terus menjaga kehormatan dan kesejahteraan pace, mace, mama-mama yang ada di Papua dan Papua Barat," tutur Jokowi.

Baca Juga: Konflik Papua, Menpora: Jangan Mudah Terprovokasi!

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya