Sekjen Partai Koalisi Jokowi Akan Sambangi KPU Hari Ini

Mereka daftar Pilpres?

Jakarta, IDN Times - Memasuki pendaftaran Pilpres 2019, koalisi Joko 'Jokowi' Widodo rupanya semakin mantap untuk mendaftarkan pasangan calon presiden ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan hari ini para sekjen partai pendukung Jokowi akan menyambangi KPU.

"Besok jam 2 (siang) akan melakukan kunjungan ke KPU. Agendanya apa, besok akan disampaikan," kata Hasto di Posko Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Senin malam (6/8).

Wah, kira-kira dalam rangka apa ya para sekjen mengungunjungi KPU?

1. Meminta informasi teknis pendaftaran

Sekjen Partai Koalisi Jokowi Akan Sambangi KPU Hari IniIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Sekjen PPP Arsul Sani menjelaskan kedatangan para sekjen hari ini di KPU adalah berkaitan dengan teknis pendaftaran Pilpres 2019.

"Jadi kami ingin memastikan bahwa ini loh dokumen administratif yang telah kita siapkan. Semuanya sebenarnya telah kita siapkan, kecuali nama cawapresnya aja masih kosong," ujar Arsul pada kesempatan yang sama.

Baca Juga: Usai Pendaftaran, Capres-Cawapres Diharuskan Puasa 8 Jam

2. Memastikan kebutuhan teknis pendaftaran

Sekjen Partai Koalisi Jokowi Akan Sambangi KPU Hari IniIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Arsul membantah bila kunjungan sekjen kali ini untuk konsultasi kepada KPU. Menurutnya, para sekjen nantinya hanya akan mengecek teknis persiapan pendaftaran.

"Kalau konsultasi itu kan kami kan sudah ngerti, yang kami mau siapkan itu kami sudah ini, kemudian kita minta ini, sudah cukup gak? Kemudian apa lagi yang diminta," terang dia.

3. Koalisi Jokowi akan memberitahukan kapan akan mendaftar

Sekjen Partai Koalisi Jokowi Akan Sambangi KPU Hari IniIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Arsul mengatakan ketika mengunjungi KPU hari ini, para sekjen juga akan sampaikan kepada komisioner, kapan tepatnya Jokowi akan melakukan pendaftaran di KPU.

"Iya pemberitahuan sekaligus kita akan memberikan ancer-ancer kapan akan mendaftar," ucap dia.

Wuah, sepertinya koalisi Joko 'Jokowi' Widodo dan koalisi Prabowo Subianto saling menunda-nunda pendaftaran sampai detik-detik terakhir masa pendaftaran neh guys.

Baca Juga: KPU Terima Konsultasi Parpol terkait Dokumen Capres-Cawapres

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya