Rizieq Shihab Bebas, Begini Situasi di Jalan Petamburan

Kepulangan Rizieq Shihab disambut para simpatisan FPI

Jakarta, IDN Times - Mantan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab sudah berada di kediamannya, Jalan Petamburan III, Tanah Abang, Jakarta Pusat, setelah keluar dari Rutan Bareskrim Polri, dengan status bebas bersyarat pada Rabu (20/7/2022).

Kepulangan Rizieq Shihab disambut para simpatisan FPI. Jalan Petamburan III ramai dengan orang -orang yang mengenakan pakaian putih-putih. Meski ramai, suasana pada siang hari ini terpantau kondusif.

Tampak petugas keamanan yang terdiri dari polisi, TNI, Satpol PP juga Dishub, berjaga di depan gang Jalan Petamburan III. Meski jumlah mereka sudah berkurang. 

Kendati kondisi Jalan Petamburan III ramai, tapi tidak ada penutupan jalan. Motor simpatisan FPI juga terparkir rapi tak menghalangi jalan. Mereka sudah datang sejak pagi karena ada tasyakuran sebagai bentuk penyambutan Rizieq.

Rizieq sendiri masih berada di kediamannya. Tidak ada agenda yang digelar, seperti ceramah dalam waktu dekat. Itu karena statusnya yang bebas bersyarat.

Sebagai informasi, Rizieq sejatinya baru dinyatakan bebas murni pada 10 Juni 2024 mendatang. Itu pun berkat remisi dua bulan yang didapatnya. Tapi, Rizieq Shihab bebas lebih awal karena mendapat pembebasan bersyarat.

Baca Juga: Bebas dari Penjara, Rizieq Shihab: Bukan Pemberian Parpol dan Pejabat 

Topik:

  • Sunariyah
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya