Anies Bawa Air 6 Tempat Ibadah di Jakarta ke IKN, PSI Beri Pujian 

Anies menunjukkan Jakarta merupakan kota yang inklusif

Jakarta, IDN Times - Anggota DPRD DKI Jakarta Fraksi PSI, Justin Adrian Untayana, memberikan apresiasi terhadap aksi Gubernur Anies Baswedan dalam Prosesi Kendi Nusantara di Titik Nol Ibu Kota Negara (IKN).

Pujian itu diberikan Justin, karena Anies menyertakan air dari enam tempat ibadah berbeda di Jakarta. Menurut dia, eks Menteri Pendidikan dan Kebudayaan di Kabinet Kerja Jokowi-JK periode 2014-2019 itu, sudah membuat simbolisasi yang baik.

“Kami mengapresiasi Pak Gubernur. Tindakan Pak Gubernur merupakan tindakan yang sangat tepat. Ini menunjukkan bahwa Jakarta merupakan kota yang inklusif. Ibu kota ini kan melting pot, kerukunan beragama adalah hal fundamental yang tidak terpisahkan,” kata Justin dalam keterangan tertulis, Selasa (15/3/2022). 

1. Menjadi simbol keberagaman di Indonesia

Anies Bawa Air 6 Tempat Ibadah di Jakarta ke IKN, PSI Beri Pujian Presiden Joko "Jokowi" Widodo bersama sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju saat berkemah di titik nol kilometer IKN Nusantara, Senin (14/3/2022).(Laily Rachev/Biro Pers Sekretariat Presiden)

Justin mengatakan, Indonesia merupakan negara yang sangat luas dengan budaya dan keyakinan beragam. Sehingga, dia menilai keberagaman Indonesia harus diimbangi dengan kerukunan dan inklusivitas.

“Indonesia terdiri dari hampir 17 ribu pulau, 300 kelompok etnik, 1.331 suku bangsa, dengan enam agama, dan banyak aliran kepercayaan. Keberagaman sudah menjadi karunia lahiriah dari Bangsa Indonesia dari Tuhan Yang Maha Esa, yang sudah semestinya kita ingat, syukuri, dan jaga bersama-sama.” ujar Justin.

Baca Juga: Tanah dan Air Suci Bali untuk IKN Dianggap Sakral

2. Tanah yang dibawa ke Kampung Akuarium tak perlu dipermasalahkan

Anies Bawa Air 6 Tempat Ibadah di Jakarta ke IKN, PSI Beri Pujian Warga Kampung Akuarium, Muhammad Anies Sandi (IDN Times/Aryodamar)

Selain itu, Justin merespons terkait tanah dari Kampung Akuarium yang dibawa Gubernur Anies. Dia merasa jika hal tersebut tidak perlu dipermasalahkan.

“Saya kira Bapak Gubernur memiliki pertimbangannya sendiri. Kalau mau diperdebatkan tanah mana yang pantas untuk mewakili DKI di IKN, tentu bisa saja, tetapi kan bukan itu poinnya. Sebaiknya, kita fokus saja kepada yang baik-baik. Tidak usah habiskan energi untuk memperdebatkannya.” bebernya.

3. Ini sumber air yang dibawa Anies dari 6 tempat ibadah

Anies Bawa Air 6 Tempat Ibadah di Jakarta ke IKN, PSI Beri Pujian Posisi Masjid Istiqlal yang berseberangan dengan gereja katolik Katedral (Istimewa)

Sebelumnya, Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim, mengatakan, selain tanah, Anies membawa air yang diambil dari enam rumah ibadah yang tersebar di Jakarta.

"Air berasal dari enam tempat ibadah yang tersebar di enam wilayah Jakarta yang melambangkan kerukunan umat beragama yang akan bersama-sama berdampingan membangun Ibu Kota Nusantara (IKN)," kata Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim, seperti dikutip ANTARA, Selasa (15/3/2022).

Ali menjelaskan air untuk IKN itu diantaranya diambil dari Gereja Katedral dan Masjid Istiqlal yang terletak di Jakarta Pusat. Air tersebut juga diambil di Klenteng Ancol, Pademangan, Jakarta Utara.

Selain ketiga tempat tersebut, air juga diambil dari Gereja Sion, Jakarta Barat, yang notabene merupakan gereja tertua di Indonesia, sekaligus salah satu yang tertua di Asia Tenggara, bahkan Asia Timur.

Selanjutnya, air itu juga diambil di tempat ibadah Vihara Amurva Bhumi, Karet Kuningan, Jakarta Selatan, lalu pura tertua di Jakarta yang jadi satu objek wisata religi agama Hindu, yakni Pura Aditya Jaya di Rawamangun, Jakarta Timur.  Terakhir, air itu diambil di Masjid Nurul Bahri, Kepulauan Seribu. 

Baca Juga: Anies Ungkap Alasan Bawa Tanah dari Kampung Akuarium ke IKN Nusantara

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya