Minta Bantuan BSSN, Kominfo Cek Operator SIM soal Kebocoran Data NIK

Pendalaman terhadap operator seluler sedang dilakukan

Jakarta, IDN Times - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) akan melakukan pengecekan ke semua operator SIM card terkait kebocoran data NIK pengguna.

Direktur Jenderal Aplikasi dan Informatika, Kemenkominfo, Semuel Abrijani Pangerapan, mengatakan, pihaknya sedang melakukan pendalaman terkait kebocoran data itu.

"Kita sedang lakukan pendalaman di operator atau di data operator (terkait hal tersebut) ke semua operator seluler ya," ujar Semuel di Kementerian Kominfo, Senin (5/9/2022).

Selain itu, Kemenkominfo juga akan melibatkan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) untuk melakukan pengecekan.

"Tadi sudah disepakati, nanti BSSN bantu pengecekan juga," kata Semuel.

Lebih lanjut, pihaknya akan memberitahukan masyarakat yang data NIK-nya bocor di internet. Tujuannya agar mereka mengetahui bagaimana cara mengantisipasinya.

"Kami sudah koordinasi dan kami minta Kominfo segera memberitahu kepada masyarakat siapa yang terdampak agar mereka tahu bagaimana mengantisipasinya," ucap dia.

Baca Juga: Kominfo: Struktur Data NIK yang Bocor Tidak Sama Persis

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya