Surya Paloh Positif COVID-19 sampai Millen Cyrus Masuk Sel Laki-laki

Indonesia Hari ini, ada ormas-ormas yang pernah dibubarkan

Jakarta, IDN Times - Wabah COVID-19 belum berakhir. Tidak sedikit tokoh masyarakat atau pejabat yang terinfeksi virus ini. Salah satunya Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.

Kabar kesehatan Surya Paloh ini disampaikan Sekretaris Jenderal Partai Nasdem Johnny G Plate, Senin (23/11/2020). Selain Surya Paloh, sejumlah artikel menarik lain juga menyedot perhatian pembaca IDN Times.

Baca Juga: Jokowi Perintahkan Libur Panjang Akhir 2020 Dikurangi

1. Surya Paloh dirawat di RSPAD Gatot Soebroto

Surya Paloh Positif COVID-19 sampai Millen Cyrus Masuk Sel Laki-lakiIDN Times/Gregorius Aryodamar P

Menurut Jhonny yang juga Menkominfo, Surya Paloh kini tengah diobservasi tim medis RSPAD. Walaupun tengah mendapatkan perawatan intensif dari pihak RSPAD, Johnny mengatakan bahwa kondisi Surya saat ini stabil. "Kondisi kesehatan Bang Surya Paloh stabil," ujarnya.

Kabar tentang Surya positif COVID-19 sebetulnya sudah beredar dari beberapa hari lalu.

Baca selengkapnya di sini.

2. Kepala KUA Tanah Abang dicopot gara-gara jadi penghulu pernikahan putri Rizieq Shihab

Surya Paloh Positif COVID-19 sampai Millen Cyrus Masuk Sel Laki-lakiPimpinan Front Pembela Islam (FPI), Rizieq Shihab (ANTARA FOTO/Reno Esnir)

Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Tanah Abang Sukana dicopot dari jabatannya setelah dinilai abai dengan penerapan protokol kesehatan COVID-19. Sukana menjadi penghulu pada pernikahan anak Rizieq Shihab di Petamburan, Jakarta Pusat, Sabtu 14 November 2020 lalu.

Sebelum mencopot Sukana, Kementerian Agama sudah melakukan investigasi. Baca penjelasan Dirjen Bimas Islam Kamaruddin Amin di tautan ini.

3. Heboh pembubaran FPI, ini daftar ormas yang pernah dibubarkan

Surya Paloh Positif COVID-19 sampai Millen Cyrus Masuk Sel Laki-lakiANTARAFOTO/Agus Bebeng

Wacana pembubaran Front Pembela Islam (FPI) sebagai organisasi masyarakat (ormas) kembali ramai diperbincangkan baru-baru ini. Pemerintah sendiri pernah membubarkan sejumlah ormas. Sedikitnya ada empat ormas yang kini tinggal nama.

Deretan ormas ini dibubarkan pemerintah karena bertentangan dengan nilai-nilai Pancasila. Lihat daftarnya berikut ini.

4. Millen Cyrus yang ditangkap karena narkoba dijebloskan ke sel laki-laki

Surya Paloh Positif COVID-19 sampai Millen Cyrus Masuk Sel Laki-lakiSelebgram Millen Cyrus saat mengikuti jumpa pers terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba yang menjeratnya di Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (23/11/2020) (ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto)

Selebgram Millen Cyrus ditetapkan sebagai tersangka terkait kasus dugaan kepemilikan narkoba jenis sabu. Polisi memastikan ia akan ditempatkan di sel laki-laki, karena di KTP berstatus sebagai laki-laki.

Dari tangan Millen, polisi menyita barang bukti sabu seberat 0,36 gram. Sosok bernama asli Muhammad Millendaru Prakasa tersebut ditangkap di sebuah hotel di kawasan Jakarta Utara pada Minggu, 22 November 2020 dini hari.

Lihat selengkapnya di link berikut ini.

5. Kabar baik! Kemendikbud bakal angkat guru honorer PPPK pada 2021

Surya Paloh Positif COVID-19 sampai Millen Cyrus Masuk Sel Laki-lakiANTARA FOTO/Wahyu Putro A

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Anwar Makarim berencana membuka Seleksi Guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) pada 2021.

"Pemerintah secara resmi mengumumkan rencana seleksi guru P3K 2021," ujar Nadiem dalam konferensi pers yang disiarkan secara daring, Senin (23/11/2020).

Didampingi sejumlah menteri terkait lainnya, Nadiem juga menyampaikan arah kebijakan Seleksi Guru PPPK atau P3K ini. Seperti apa? Cek di sini.

Baca Juga: Polisi Amankan 0,3 Gram Sabu dari Keponakan Ashanty, Millen Cyrus

Topik:

  • Umi Kalsum

Berita Terkini Lainnya