Curhat Anak Awak KRI Nanggala-402: Papa Lagi Apa di Dalam Laut Sana?

Aura yakin ayahnya bisa pulang dengan selamat #KRINanggala

Jakarta, IDN Times - Aura Aulia, anak dari salah satu awak kapal selam KRI Nanggala-402 Letda (p) Munawir, masih menantikan kabar dari sang ayah. Melalui akun Twitternya, Aura meminta doa kepada warganet agar KRI Nanggala-402 dapat segera ditemukan. 

"Temen temen... minta doanya agar papaku dan para awak kapal KRI Nanggala - 402 segera ditemukan dan kembali ke rumah dengan keadaan sehat," cuit Aura di akun Twitter miliknya @siughtheeambiss, dikutip IDN Times pada Sabtu (24/4/2021).

1. Terakhir kontak saat sang ayah berpamitan

Kepada IDN Times, Aura mengatakan terakhir kali kontak dengan ayahnya saat berpamitan untuk berangkat pada Senin (19/4/2021) pagi.

Aura pun kembali mencurahkan kerinduan kepada sang ayah melalui cuitan di Twitternya.

"Pikiran sekarang: 'papa lagi apa ya di dalam laut sana' 'di laut sedalam itu tampilannya gimanasi' 'kapan ya papa pulang' 'kapan ya kapalnya ditemuin' 'kapan ya ada berita baik tentang kri nanggala' 'papa tau ga si kalo banyak yang nungguin papa pulang ke rumah'," tulis Aura. 

Baca Juga: Pentagon Kirim Bantuan Pesawat Poseidon Cari KRI Nanggala-402

2. Keluarga berusaha yakin Letda (p) Munawir dapat pulang dengan selamat

Mendengar informasi terkait hilangnya kontak KRI Nanggala-402 merupakan hal yang berat bagi keluarga dan saudara Aura. Namun, ia yakin bahwa ayahnya akan pulang dengan selamat. 

"Kondisi keluarga dan saudara saya sedang berusaha untuk meyakinkan jika papa saya akan pulang dengan selamat, meskipun sangat berat bagi kami waktu menerima informasi terkait hilangnya kontak kri nanggala" ujar Aura kepada IDN Times

Aura juga menulis pada akun Twitternya berharap ada mukjizat untuk memperpanjang kebutuhan oksigen di dalam kapal hingga kapal bisa sandar kembali. 

3. Banyak warganet ikut bersimpati dan mendoakan

Banyak warganet yang turut mendoakan ayah Aura dan seluruh personel yang ada di dalam KRI Nanggala-402 agar selamat dan segera ditemukan.

"Smoga papa kamu beserta seluruh crews KRI Nanggala 402 tetap sehat aman slamet dan segera berkumpul kembali dgn keluarga dirumah dalam keadaan ceria aamiin.." cuit akun @babehbenz.

"Auraa semoga cepat ada kabar ya aura dan papa aura bisa berkumpul kembali bersama keluarga. Aamiin. Sabar & terus semangat berdoa aura," tulis akun @pulangya.

"Aamin Malam ini Tahajud ya de dan semua yang baca, Allah kuasa mahluk tak kuasa, janji Allah dalam AlQur'an Ud'unni Astajib Lakum," cuit akun @aweopay.

4. Sudah lewat 72 jam, KRI Nanggala-402 belum ditemukan

Curhat Anak Awak KRI Nanggala-402: Papa Lagi Apa di Dalam Laut Sana?Kapal Selam KRI Nanggala-402. (ANTARA FOTO/Syaiful Arif)

KRI Nanggala-402 belum ditemukan sejak hilang kontak di perairan utara Bali pada Rabu 21 April 2021. Kontak terakhir kapal selam ini sekitar pukul 03.00 Wita. Sementara cadangan oksigen di kapal itu hanya cukup untuk 72 jam sejak hilang kontak atau Sabtu ini (24/4/2021) pukul 03.00 Wita, sekitar 4 jam yang lalu.

Kapasitas cadangan oksigen di KRI Nanggala-402 ini sempat disampaikan Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen TNI Achmad Riad dalam jumpa pers Jumat 23 April 2021. Dia menjelaskan ada tahapan keberadaan kapal sampai oksigen yang ada di dalam kapal bisa habis. Karena itu pencarian terus dimaksimalkan. TNI sendiri menurunkan 21 KRI dalam pencarian.

“Pokoknya sampai batas waktu kurang lebih besok jam 03.00 WITA dimaksimalkan hari ini,” kata Riad.

Sebelumnya, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono mengatakan cadangan oksigen di KRI Nanggala-402 yang mengangkut 53 kru itu hanya mampu bertahan selama 72 jam. Apabila dalam keadaan black out, cadangan oksigen hanya mampu bertahan hingga Sabtu pukul 03.00 Wita.

"Jadi kurang lebih 3 hari, sehingga kalau kemarin saat hilang kontak jam 3 (WITA), sehingga nanti bisa sampai Sabtu jam 3 (Wita)," ujar Yudo dalam keterangan persnya yang disiarkan langsung di channel YouTube Puspen TNI, Kamis 22 April 2021.

Baca Juga: BPPT: KRI Nanggala-402 Mungkin Terbawa Arus ke Perairan Lebih Dalam

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya