Selama di Mekkah, Ini 5 Politisi yang Pernah Bertemu Rizieq Shihab

Apakah yang mendapat dukungan dari Rizieq Shihab akan menang?

Jakarta, IDN Times- Sudah lebih dari setahun sejak 26 April 2017, Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab tak kunjung kembali ke Tanah Air.

Rizieq diketahui telah singgah ke berbagai negara, di antaranya adalah Malaysia dan Turki. Saat ini, pria kelahiran Jakarta 1965 itu menetap di Mekkah, Arab Saudi. Berdasarkan foto terakhir yang diunggah oleh Amien Rais, kondisi Rizieq terpantau sehat.

Selain Amien Rais, rupanya sudah banyak polotisi yang bertemu dengan Rizieq di Tanah Suci. Siapa saja sih politisi yang sempat bertemu Rizieq di Mekkah?

1. Wakil Ketua DPR Fadli Zon

Selama di Mekkah, Ini 5 Politisi yang Pernah Bertemu Rizieq ShihabIstimewa

Selasa 22 Agustus 2017, Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah mengunggah foto pertemuan antara dirinya dengan Rizieq Shihab di Mekkah. Melalui akun Twitter @fadlizon, terlihat keduanya bercengkrama sembari menyantap nasi kebuli.

Politikus Gerindra itu mengabarkan bahwa Rizieq dalam keadaan sehat. Dia juga menjelaskan, pertemuan tersebut terjadi tatkala dirinya meninjau persiapan haji dalam kapasitasnya sebagai Ketua Tim Pengawas Persiapan Haji Indonesia dari DPR.

2. Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf

Selama di Mekkah, Ini 5 Politisi yang Pernah Bertemu Rizieq ShihabIstimewa

Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) juga sempat menemui pentolan FPI itu di Mekkah pada Kamis 15 Juni 2017. Dia bertemu Rizieq dengan petinggi PKS lainnya, di antaranya Jazuli Juwaini.

Kabar yang beredar, pertemuan tersebut terjadi saat para petinggi PKS melaksanakan ibadah umrah. Menurut beberapa kader PKS, pertemuan tersebut adalah hal yang wajar dalam rangka menjalin silaturahmi.

3. Politikus PPP Haji Lulung

Selama di Mekkah, Ini 5 Politisi yang Pernah Bertemu Rizieq ShihabTwitter/@halus24

Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Abraham Lunggana alias Haji Lulung juga terpantau sempat bertemu Rizieq Shihab pada Selasa 2 Januari 2018.

Berdasarkan penuturan Lulung, dia menyempatkan diri untuk bersilaturahmi dengan Rizieq di sela-sela ibadah umrahnya. Lulung bertolak ke Tanah Suci saat dirinya dipecat oleh kubu Djan Fariz dari partai berlambang kakbah itu. Dalam pertemuanya, Rizieq turut memberikan nasihat agar dirinya menentukan kiprah di ranah politik.

4. Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais dan Prabowo

Selama di Mekkah, Ini 5 Politisi yang Pernah Bertemu Rizieq ShihabIstimewa

Kabar umrah politik marak beredar pasca Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais bersama Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto bertemu dengan Rizieq pada Sabtu 2 Juni 2018.

Berita pertemuan tersebut dibenarkan oleh pihak PAN dan Gerindra. Keduanya dikabarkan bertemu untuk membahas kondisi bangsa sekaligus konsolidasi umat Islam menyambut tahun politik.

5. Calon Gubernur Jawa Tengah Sudirman Said

Selama di Mekkah, Ini 5 Politisi yang Pernah Bertemu Rizieq ShihabIstimewa

Calon Gubernur Jawa Tengah Sudirman Said juga pernah bertemu Rizieq Shihab. Kabar tersebut marak beredar setelah foto pertemuan kedua belah pihak tersebar pada 27 Mei 2018.

Hasil pertemuan tersebut, Sudirman Said dikabarkan mendapatkan restu dari Rizieq untuk berkontestasi pada ajang demokrasi. Bahkan, pasangan Sudirman Said-Ida Fauzyiah dikabarkan mendapat dukungan dari umat Islam.

Tahun politik semakin dekat, kira-kira siapa lagi politisi yang bakal bertemu Rizieq Shihab ya? 

Topik:

  • Sugeng Wahyudi

Berita Terkini Lainnya