[BREAKING] Sambil Menangis, Keluarga Tanyakan Kabar Rusaknya Lion Air

"Sudah seharusnya pihak Lion Air bertanggung jawab penuh"

Jakarta, IDN Times – Keluarga mengajukan pertanyaan mengenai proses evakuasi Lion Air JT 610 di Hotel Ibis, Cawang, Jakarta, Senin (5/11). Selain keluarga, hadir dalam pertemuan itu, petinggi Badan SAR Nasional, TNI, Lion Air, Kementerian Perhubungan, Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), Polri, dan Jasa Raharja. 

Salah satu keluarga yang mengajukan pertanyaan adalah Bambang Sukandara. Orang tua dari korban pesawat JT610, Pangkiy Pradana, itu menangis saat menanyakan dan mengklarifikasi apakah benar pesawat tersebut adakah trouble saat sebelum take off.

“Kami dapat informasi benar atau tidak, sekali lagi, mohon maaf benar atau tidak bahwa pesawat ini sudah trouble dari Bandara Ngurah Rai (Bali)?” kata  Bambang.

Selain itu Bambang juga ingin meminta pihak Lion Air bertanggung jawab. “Dalam hal ini sudah tentu teknisi, engineer dari pihak Lion Air harus bertanggung jawab penuh, Pak. Bukan hal sepele Pak, nyawa 100 orang lebih Pak,” tegas Bambang diiringi isak tangisnya.

Bambang juga meminta bos Lion Air Rusdi Kirana untuk berdiri agar keluarga korban yang lain juga mengetahui. 

Tidak hanya itu, ia juga meminta agar kejadian ini tidak terjadi kembali lagi, dan meminta teknisi–teknisi yang tidak benar harus dibenahi.  

Reporter Indiana Malia dan Helmi Shemi berkontribusi dalam artikel ini

Baca Juga: [BREAKING] Menhub: Hari Ini, Tepat Seminggu Jatuhnya Lion Air

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya