Anies Buka Suara soal Peluang Gibran Maju Pilgub DKI 2024

Anies puji Gibran sebagai sosok yang rendah hati

Jakarta, IDN Times - Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan buka suara terkait peluang Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka maju sebagai Calon Gubernur (Cagub) DKI pada Pilkada 2024 mendatang. 

Sebagaimana diketahui, Anies telah purna tugas sebagai Gubernur DKI Jakarta pada akhir Oktober 2022. Kini DKI Jakarta bakal mencari pemimpin baru di Pilgub DKI 2024.

Sejumlah nama bermunculan dan dinilai berpotensi maju sebagai cagub DKI Jakarta, di antaranya Ketua Umum PSI Grace Natalie, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, Ahmad Sahroni, hingga Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Ahmad Riza Patria.

Baca Juga: Gibran dan Anies Ketemu Lagi: Sharing Pengalaman DKI Jakarta dan Solo

1. Peluang Gibran maju sebagai cagub di mata Anies

Anies Buka Suara soal Peluang Gibran Maju Pilgub DKI 2024Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka bertemu dengan mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan di Hotel Novotel, Solo, Selasa (15/11/2022). (Instagram/Anies Baswedan)

Terkait peluang cagub DKI tersebut, Anies menilai Gibran lebih mengetahui kapasitasnya. Dia lantas memuji bahwa Gibran memiliki pengalaman memimpin di Solo.

"Dia (Gibran) yang lebih tahu (Pilgub DKI). Saya senang Solo di bawah kepemimpinan beliau, semakin maju dan berkembang," kata Anies usai makan bersama dengan Gibran di Hotel Novotel, Selasa (15/11/2022).

Baca Juga: Nelayan Pantai Selatan Dukung Gibran Maju Pilgub Jateng 2024

2. Anies puji Gibran sebagai sosok yang rendah hati

Anies Buka Suara soal Peluang Gibran Maju Pilgub DKI 2024Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka bertemu dengan mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan di Hotel Novotel, Solo, Selasa (15/11/2022). (Instagram/Anies Baswedan)

Anies juga memberikan pujian kepada putra sulung Presiden Joko "Jokowi" Widodo tersebut. Menurut dia, Gibran mampu merangkul semua orang dan rendah hati.

"Mas Gibran ini saya suka, karena menjangkau semua. Semua disapa, diajak silaturahmi. Ini sifat baik yang bisa jadi contoh," ucap dia.

Baca Juga: Gibran Pastikan Pernikahan Kaesang Erina Tidak Menutup Jalan di Solo

3. Pertemuan Anies dan Gibran

Anies Buka Suara soal Peluang Gibran Maju Pilgub DKI 2024Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka bertemu dengan mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan di Hotel Novotel, Solo, Selasa (15/11/2022). (Instagram/Anies Baswedan)

Sebagaimana diketahui, Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka bertemu dengan mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan di Hotel Novotel, Solo, Selasa (15/11/2022). Gibran datang sekitar pukul 07.30 WIB dan sarapan bersama di restoran Ondrowino.

Mereka bertemu dan sarapan sekitar satu jam lamanya. Usai sarapan bersama, keduanya keluar hotel dengan mengendarai satu mobil menuju ke acara puncak Haul Habib Al Habsyi di Pasar Kliwon, Solo.

Kepada wartawan, Anies mengatakan, pertemuan tersebut hanya makan pagi bersama sebelum menghadiri acara haul. Ia mengaku senang bisa bersilaturahmi dengan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming.

"Allhamdulillah pagi ini saya bersyukur bisa berada di Solo kami terutama menghadiri acara haul dan pagi ini senang sekali bisa bersilaturahmi dengan pak wali kota," katanya usai pertemuan.

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya