Demo Hari Ini, PA 212 dan FPI Ajak Jawara-Laskar Antisipasi Penyusup

GNPR akan gelar Aksi 2309 usai salat Jumat

Jakarta, IDN Times - Persaudaraan Alumni (PA) 212, Front Persaudaraan Islam (FPI), dan organisasi lain yang tergabung dalam Gerakan Nasional Pembela Rakyat (GNPR) bakal menggelar demo tolak kenaikan harga BBM di Istana Negara, Jakarta Pusat, hari ini, Jumat (23/9/2022).

Demo bertajuk Aksi Bela Rakyat (Akbar) Jilid II 2309 itu, rencananya akan digelar usai salat Jumat.

Baca Juga: Demo Hujan-hujanan, Nakes Honorer Iri Lihat Pegawai BUMN Bergaji Gede

1. Antisipasi penyusup, aksi 2309 dikawal laskar hingga jawara

Demo Hari Ini, PA 212 dan FPI  Ajak Jawara-Laskar Antisipasi PenyusupKetua Front Persaudaraan Islam (FPI), Habib Muhammad Bin Husein Alatas ikut aksi PA 212 tolak kenaikan BBM di Patung Kuda, Jakarta Pusat (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Koordinator Lapangan aksi 2309, Buya Husein mengatakan, diperkirakan massa yang akan hadir sekitar seribu orang dan tergabung dari berbagai lapisan masyarakat.

"Untuk massa kurang lebih 1.000 orang yang akan hadir," ujar Husein kepada IDN Times.

Terkait adanya pihak penyusup yang mengacaukan jalannya aksi, Husein memastikan, pihaknya sudah mengantisipasi. Salah satunya dengan mempersiapkan keamanan internal yang nantinya akan dikawal langsung oleh laskar dan jawara.

"Insyaallah kita sudah mempersiapkan keamanan internal para laskar dan jawara dari berbagai ormas untuk meminimalisir adanya penyusup, yang akan mengacaukan Akasi Akbar jilid 2 ini," kata Husein.

Baca Juga: Menko Mahfud: Boleh Demo Bela Lukas Enembe di Papua, Asal Tertib

2. Tuntutan aksi 2309, tolak kenaikan harga BBM hingga tegakan supermasi hukum

Demo Hari Ini, PA 212 dan FPI  Ajak Jawara-Laskar Antisipasi PenyusupKetua Front Persaudaraan Islam (FPI), Habib Muhammad Bin Husein Alatas ikut aksi PA 212 tolak kenaikan BBM di Patung Kuda, Jakarta Pusat (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Sementara itu, menantu Rizieq Shihab sekaligus pemimpin GNPR, Muhammad Alatas mengatakan, aksi tersebut digelar sebagai komitmen untuk terus membela rakyat.

“Jadi insyaallah tanggal 23 September akan dilaksanakan Aksi Bela Rakyat yang kedua dengan tuntutan yang sama,” kata Muhammad dalam konferensi pers GNPR di Jakarta Selatan, Senin (19/9/2022).

Dia menjelaskan, tuntutan tersebut diberi nama Tritura (tiga tuntutan rakyat). Di antaranya berisi, turunkan harga BBM, turunkan harga bahan pokok, dan tegakkan supermasi hukum.

“Turunkan harga BBM, turunkan harga-harga, dan tegakan supremasi hukum,” ujar Muhammad.

Baca Juga: PA 212 hingga FPI Demo BBM, Rizieq Shihab Bakal Hadir?

3. Pemerintah diminta dengar aspirasi rakyat

Demo Hari Ini, PA 212 dan FPI  Ajak Jawara-Laskar Antisipasi PenyusupUmat muslim mengikuti aksi reuni 212 di Jalan MH Thamrin, Jakarta, Minggu (2/12/2018) (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)

Lebih lanjut, pihaknya berharap pada aksi kedua ini tuntutan GNPR bisa didengar oleh pemerintah. Terlebih menurut dia, pemerintah digaji dengan uang rakyat, sehingga sudah semestinya mendengar aspirasi.

“Kita berharap aksi kedua tuntutan benar-benar sampai, tiga tuntutan rakyat benar-benar didengar oleh penyelenggara negara yang mereka digaji oleh uang rakyat,” ucap Muhammad.

“Maka kami minta agar rakyat disambut dan agar rakyat betul-betul diterima, mendapatkan sambutan selayaknya,” tambah dia.

Topik:

  • Sunariyah
  • Eddy Rusmanto

Berita Terkini Lainnya