Gerindra akan Silaturahmi ke PAN, Bahas Capres dan Cawapres

Pertemuan digelar di Kantor DPP PAN, Jakarta Selatan

Jakarta, IDN Times - Partai Gerindra akan melakukan silaturahmi politik ke Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN di Jalan Warung Buncit Raya, Jakarta Selatan.

Ketua Fraksi PAN DPR RI, Saleh Partaonan Daulay menuturkan pertemuan Gerindra dan PAN membahas soal peluang kerja sama politik pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Dalam pembahasan itu, juga akan disinggung soal nama capres dan cawapres.

"Masih penjajakan kerja sama dalam pemilu yang akan datang, khususnya soal capres dan cawapres," kata dia dalam keterangannya, Senin (5/6/2023).

Baca Juga: Waketum Gerindra: Marzuki Alie dan Jimly Asshidiqie Aktif di Gerindra 

1. Bahas peluang kerja sama di 2024

Gerindra akan Silaturahmi ke PAN, Bahas Capres dan CawapresIlustrasi Pemilu (IDN Times/Arief Rahmat)

Saleh menjelaskan, Gerindra butuh kerja sama dengan banyak partai politik. Menurutnya, jelang Pemilu 2024, partai yang mengusung nama capres seperti Gerindra butuh kerja sama dengan banyak parpol.

"Kan Gerindra butuh kerja sama dengan banyak parpol. Jadi tidak masalah kalau mereka merajut kerjasama dgn parpol-parpol lain. Bagi Gerindra, semakin banyak yang bergabung, ya tentu semakin baik," imbuh dia.

Baca Juga: HUT Gerindra ke-15, Jokowi: Dukungan Gerindra Sangat Bantu Pemerintah

2. Pertemuan digelar siang ini

Gerindra akan Silaturahmi ke PAN, Bahas Capres dan CawapresKetua Umum (Ketum) PAN Zulkifli Hasan bersama petinggi PAN dan kader PAN mendaftarkan bacaleg ke KPU RI, Jakarta Pusat (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Untuk diketahui, pertemuan kedua partai politik peserta Pemilu 2024 itu akan dilakukan pada, Senin (5/6/2023) pukul 14.30 WIB.

Sesuai rencana, pertemuan itu dihadiri jajaran pimpinan pusat Gerindra dan PAN. Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto dan Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan juga dikabarkan akan memimpin jalannya silaturahmi politik.

Baca Juga: PKB Teratas di Jatim, PDIP, Gerindra, Nasdem dan Golkar Bersaing

3. PAN usulkan Erick Thohir jadi cawapres Ganjar atau Prabowo

Gerindra akan Silaturahmi ke PAN, Bahas Capres dan CawapresKetua Umum PAN Zulkifli Hasan saat berorasi di depan Gedung KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat pada Jumat (12/5/2023). (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum PAN, Yandri Susanto, mengatakan partainya mengusulkan Erick Thohir sebagai calon wakil presiden (cawapres) untuk Ganjar Pranowo atau Prabowo Subianto.

Hal itu disampaikan Yandri usai pertemuan Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan dan Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri di DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, pada Jumat (2/5/2023).

"Ya antara (capres) Ganjar dan Prabowo, tentu kita ngusung wakilnya Erick," ujar Yandri.

Topik:

  • Dheri Agriesta

Berita Terkini Lainnya