Gerindra Nomor Urut 2 di Pemilu 2024, Sufmi Dasco: Artinya Kemenangan

Dasco bersyukur partainya mendapat nomor urut dua

Jakarta, IDN Times - Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengungkapkan filosofi dan makna angka dua, yang merupakan nomor urut Partai Gerindra sebagai peserta Pemilu 2024 mendatang.

Dasco mengaku bersyukur mendapat nomor dua. Dia menyebut, angka dua bisa diartikan sebagai bentuk keberuntungan dan kemenangan.

"Gerindra tetap mendapat nomor dua, artinya victory atau kemenangan," kata Dasco di KPU RI, Jakarta Pusat, Rabu (14/12/2022) malam.

Gerindra berharap, kemenangan tersebut tidak hanya dimaknai dalam kontestasi politik. Namun juga kemenangan demokrasi bangsa Indonesia yang semakin membaik.

"Kami juga berharap kemenangan ini bukan cuma untuk Gerindra tapi alam demokrasi kita yang baik," ucap Dasco.

Dia lantas mengajak kepada seluruh partai politik, baik di tingkat nasional maupun lokal Aceh untuk tetap menjaga iklim demokrasi jelang Pemilu 2024 mendatang.

"Kami mengajak 23 parpol untuk jaga iklim demokrasi, kita jaga sama-sama lanjutkan pemilu, dan kita jaga bersama KPU," imbuh Dasco.

Sebagaimana diketahui, Gerindra tetap memakai nomor urut dua seperti pada Pemilu 2019 lalu.

Baca Juga: AHY Hadiri Penetapan Nomor Urut Pemilu 2024: Demokrat Tetap 14!

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya