Comscore Tracker

Sandiaga Percaya Diri Lulus Ospek dan Segera Gabung PPP

Sandiaga enggan terlalu fokus soal dinamika politik

Jakarta, IDN Times - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno tak menampik sedang menjalani masa orientasi alias perpeloncoan (ospek) untuk bisa bergabung ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Dia meyakini akan lulus ospek dalam waktu dekat. Ia menyebut, tinggal menunggu waktu untuk deklarasi menjadi kader partai berlambang kakbah itu.

“Ini termasuk ospek, dan sebentar lagi sudah menuju lulus, Insya Allah lulus,” kata Sandiaga Uno saat berkunjung ke Pondok Pesantren Al-Itqon, Tlogosari, Semarang, Jumat (9/6/2023) malam.

Baca Juga: Sandiaga Uno: Waisak Jadi Berkah bagi Pelaku Wisata dan UMKM

1. Ospek Sandiaga merupakan arahan dari Plt Ketum PPP

Sandiaga Percaya Diri Lulus Ospek dan Segera Gabung PPPSandiaga Uno saat berkunjung ke Pondok Pesantren Al-Itqon, Tlogosari, Semarang (dok. Tim Sandi)

Mantan Wakil Gubernur DKI itu menjelaskan, orientasi itu merupakan arahan langsung dari Plt Ketum PPP Mardiono. Sandiaga diberi mandat untuk bertemu dan mendapat masukan dari para kiai di daerah.

“Ini adalah tahapan yang Pak Mardiono katakan harus saya lalui untuk bertemu para kiai, khususnya para kiai yang ingin memberikan masukan. Ternyata masukannya sejalan dengan pemikiran saya bagaimana pembangunan ini bisa dipercepat dengan konsep persatuan,” kata dia.

Baca Juga: Sandiaga Soal Lama 'Jomblo' Parpol: Masih Masa Iddah

2. Sandiaga minta publik sabar soal deklarasi gabung PPP

Sandiaga Percaya Diri Lulus Ospek dan Segera Gabung PPPSandiaga Uno saat berkunjung ke Pondok Pesantren Al-Itqon, Tlogosari, Semarang (dok. Tim Sandi)

Saat ditanya kapan deklarasi bergabung ke PPP, Sandiaga meminta publik sabar menunggu momen itu.

“Kita menunggu tanggal mainnya oleh Pak Mardiono, kalo lulus dari sini nanti tinggal tinggal mainya, secepatnya,” kata dia.

Baca Juga: Gabung PPP Kena Ospek, Sandiaga: Saya Hormati Prosesnya

3. Sandiaga enggan terpaku pada dinamika politik

Sandiaga Percaya Diri Lulus Ospek dan Segera Gabung PPPSandiaga Uno saat berkunjung ke Pondok Pesantren Al-Itqon, Tlogosari, Semarang (dok. Tim Sandi)

Sandiaga mengaku tak terlalu terpaku terhadap langkah politik. Ia lebih memikirkan berbagai isu utama yang dirasakan masyarakat, seperti ekonomi.

“Indonesia ini sangat luas, sangat besar potensinya kita harus bersatu dalam konsep percepatan pembangunan. Saya tentunya akan terus memberikan kontribusi berada di tengah-tengah masyarakat. Sekarang keinginan saya ekonomi masyarakat harus diangkat dan harus mensejahterakan masyarakat,” imbuh dia.

Baca berita terbaru terkait Pemilu 2024, Pilpres 2024, Pilkada 2024, Pileg 2024 di Gen Z Memilih IDN Times. Jangan lupa sampaikan pertanyaanmu di kanal Tanya Jawab, ada hadiah uang tunai tiap bulan untuk 10 pemenang.

Topik:

  • Dheri Agriesta

Berita Terkini Lainnya