[BREAKING] Salah 1 Pasien COVID-19 yang Tewas di Singapura Adalah WNI

Ia laki-laki berusia 64 tahun dan sempat dirawat di RI

Jakarta, IDN Times - Salah satu dari dua pasien yang meninggal di Singapura karena COVID-19 pada Sabtu (21/3) adalah WNI. Ia merupakan pasien yang dirawat di ruang ICU dan berusia 64 tahun. Pasien yang berjenis kelamin laki-laki itu tiba di Singapura pada (13/3). 

Harian Singapura, The Straits Times hari ini melaporkan WNI itu sempat dirawat di Indonesia karena pneumonia dan memiliki riwayat penyakit jantung. Ia mengalami komplikasi penyakit yang serius dan akhirnya menghembuskan nafas terakhir usai dirawat di ruang ICU pada hari ini sekitar pukul 10:05 waktu setempat. 

Sedangkan, pasien kedua adalah perempuan berusia 75 tahun. Ia juga memiliki riwayat penyakit jantung kronis dan hipertensi. Ia meninggal pada pukul 07.52 pagi waktu Singapura.

Pasien perempuan yang merupakan warga Singapura itu meninggal usai dirawat di ruang ICU selama 26 hari. 

Menteri Kesehatan Singapura, Gan Kim Yong menyatakan turut berduka atas keluarga pasien. Ia pun mengimbau kepada warga Singapura agar tidak putus harapan dalam menghadapi wabah virus corona

"Doa kami selalu bersama keluarga mereka dalam waktu yang sulit ini. Kami akan memberikan kemudahan (proses pemakaman) kepada keluarga apabila diperlukan," kata Gan. 

Pada Jumat kemarin, Pemerintah Singapura kembali menginformasikan ada 40 kasus baru COVID-19. Sehingga, total saat ini pasien COVID-19 di Negeri Singa mencapai 385 orang. 

Baca Juga: [BREAKING] Singapura Laporkan Kematian Pertama Akibat COVID-19

Topik:

  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya