5 Makanan Khas Meksiko, Nikmat untuk Berbuka Puasa!

Citarasanya sesuai dengan lidah orang Indonesia! 

Jajanan atau kudapan Meksiko akhir-akhir ini seringkali kita dengar, bukan? Memiliki citarasa yang sesuai dengan lidah orang Indonesia menjadikan kudapan ini mudah diterima di Indonesia. Tampilannya yang menggugah selera serta citarasanya yang kaya akan rempah, tak jarang membuat orang penasaran untuk mencicipinya. Dan tentunya berakhir menjadi kudapan favorit. 

Momen berbuka tentunya menjadi momen yang ditunggu-tunggu. Tak jarang, kudapan spesial dan berbeda disajikan sebagai menu berbuka. Utamanya, menu-menu yang menggugah selera dengan citarasa yang nikmat. Nah, berikut adalah lima jenis kudapan yang berasal dari Meksiko. Sangat cocok sebagai teman berbuka! 

1. Taco 

5 Makanan Khas Meksiko, Nikmat untuk Berbuka Puasa!Ilustrasi Taco (Pexels.com/Chitokan)

Nama makanan taco mungkin sudah tidak asing ditelinga, bukan? Makanan ini merupakan makanan khas negara Meksiko yang terbuat dari gulungan tortila yang didalamnya terdapat isian sayuran, daging ataupun saus. Tortila sendiri merupakan roti berbahan dasar jagung ataupun terigu yang dibuat tanpa menggunakan ragi serta berbentuk lingkaran pipih dan bertekstur empuk. 

Citarasa taco sendiri merupakan perpaduan gurih dan segar serta berpadu dengan kulit tortila yang lembut. Untuk penyajiannya, tak jarang makanan ini disajikan berdampingan dengan nacho. Dijamin, bikin nagih deh! 

2. Burito 

5 Makanan Khas Meksiko, Nikmat untuk Berbuka Puasa!Ilustrasi Burito (Pexels.com/Pixabay)

Salah satu makanan yang memiliki kemiripan dengan taco adalah buritto. Makanan khas Meksiko ini berbahan dasar tortila gandum yang diisi dengan isian beranekaragam daging, seperti daging ayam dan daging sapi.

Perbedaan yang mencolok antara taco dan burrito sendiri terletak pada ukurannya. Burrito memiliki ukuran yang lebih besar dibandingkan dengan taco. Dibandingkan dengan taco, makanan ini masih tergolong baru. Namun, untuk citarasa tentunya keduanya sudah tidak diragukan kelezatannya dan sesuai dengan lidah orang Indonesia. Sangat cocok untuk sajian berbuka, nih. 

3. Taquito 

5 Makanan Khas Meksiko, Nikmat untuk Berbuka Puasa!Ilustrasi Taquito (Pexels.com/Los Muertos Crew)

Makanan khas Meksiko yang cocok untuk berbuka adalah taquito. Secara sekilas, kudapan ini memiliki sedikit kemiripan dengan lumpia. Kudapan ini juga berbahan dasar daging yang telah dicincang dan dimasak hingga empuk menggunakan bumbu khas Meksiko. Untuk luarannya sendiri, taquito menggunakan kulit tipis untuk membungkus isian tersebut. Terlihat nikmat, bukan? 

Baca Juga: 9 Makanan Meksiko Paling Populer di Indonesia, Pernah Coba Semua?

4. Quesadilla

5 Makanan Khas Meksiko, Nikmat untuk Berbuka Puasa!Ilustrasi Quesadilla (Pexels.com/Raduz)

Hidangan Quesadilla merupakan hidangan khas Meksiko yang berasal dari olahan daging yang telah dicampur dengan saus keju sebagai isian utama dan tomat sebagai pelengkap. Kata quesadilla sendiri berasal dari bahasa Spanyol yang bermakna mengandung keju. 

Secara sepintas, hidangan ini memiliki bentuk menyerupai roti dengan bentuk lebih panjang serta oval dibanding taco. Hm, terbayang nikmatnya! 

5. Nachos 

5 Makanan Khas Meksiko, Nikmat untuk Berbuka Puasa!Ilustrasi Nachos (Pexels.com/Dayvison de Oliveira Silva)

Secara tampilan, hidangan yang satu ini sudah tidak asing, bukan? Nachos merupakan makanan khas Meksiko yang berbahan dasar keripik jagung yang disiram dengan saus keju yang telah dimasak menggunakan daging cacah. Tentu perpaduan rasa tersebut menghasilkan citarasa yang lezat. Kriuk keripik yang bersatu dengan manis dan gurih dari saus tersebut. 

Kudapan ini sangat cocok dinikmati selagi kumpul bersama keluarga sepulang tarawih. Bikin nagih! 

Itulah lima jenis makanan khas Meksiko sebagai teman sajian berbuka. Sudah penasaran untuk mencoba citarasanya, belum? Dan kudapan mananih yang menjadi favoritmu? 

Baca Juga: 5 Makanan Khas Meksiko yang Unik dan Sedap, Kamu Pernah Coba?

Armita Dewi Cahyanti Photo Verified Writer Armita Dewi Cahyanti

Manusia yang suka membagikan apa yang dibenaknya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya