Video: Pesawat Berisi 300 Orang Mendarat Darurat dan Terbakar di Dubai

Pihak maskapai memastikan seluruh penumpang dan kru selamat

Sebuah pesawat berpenumpang 300 orang terbakar di runaway bandara Internasional Dubai pada hari Rabu, 3 Agustus 2016. Maskapai menyatakan ini sebuah "kecelakaan". Emirates mengkonfirmasi bahwa penerbangan EK521 dari Thiruvananthapuram, India tujuan Dubai telah mengalami kecelakaan di bandara pada sekitar 12:45 waktu lokal. Dikatakan bahwa ada 282 penumpang dan 18 anggota kru dalam penerbangan tersebut. Berikut beberapa data yang didapatkan dari kecelakaan tersebut.

Boeing 777 mendarat darurat di Bandara Udara Internasional Dubai setelah penerbangan dari Trivandrum di India.

Video: Pesawat Berisi 300 Orang Mendarat Darurat dan Terbakar di Dubaidailymail.co.uk

Rekaman dramatis menunjukkan jet berpenumpang Emirat meledak di jalur penerbangan setelah pendaratan darurat.

Video: Pesawat Berisi 300 Orang Mendarat Darurat dan Terbakar di Dubaidailymail.co.uk

Seluruh penerbangan ke bandara Dubai dialihkan sedangkan semua jadwal keberangkatan dan pendaratan ditunda.

Video: Pesawat Berisi 300 Orang Mendarat Darurat dan Terbakar di Dubaidailymail.co.uk

Maskapai mengatakan bahwa tidak ada korban jiwa pada kecelakaan ini dan semua 282 penumpang serta 18 kru penerbangan berhasil dievakuasi dengan selamat.

Video: Pesawat Berisi 300 Orang Mendarat Darurat dan Terbakar di Dubaidailymail.co.uk

Baca Juga: Mengerikan! Ini 15 Kecelakaan Pesawat Tragis di Indonesia

Laporan menyebutkan bahwa seluruh penumpang selesai melakukan penyelamatan darurat hanya selama 45 detik sebelum pesawat meledak.

Video: Pesawat Berisi 300 Orang Mendarat Darurat dan Terbakar di Dubai

Menurut laporan NBC News, api mulai menyebar dengan cepat dan seiring berjalannya waktu, mesin mulai terbakar dan telah dengan cepat menyentuh setengahnya. Api terlihat datang dari bagian ujung belakang pesawat.

Api berhasil dikontrol dalam waktu 15 sampai 20 menit. Anehnya, tidak terlihat seorang pun dievakuasi, kemungkinan seluruh penumpang telah keluar dari arah yang tertutup asap. Seluruh bagian tengah atas pesawat telah hilang. Untungnya, tidak ada seseorang pun yang mengalami luka.

Saksi mata bernama Osama Alghamdi, seorang pelajar 23 tahun, memberitahu NBC News bahwa ia melihat "api yang sangat besar" dan ada "dua ledakan" saat dia berjalan ke arah gerbang penerbangannya ke Glasgow, Skotlandia. Menurutnya, semuanya berlangsung sekitar 30-35 menit. Truk pemadam kebakaran baru bisa datang setelah lima sampai enam menit, seharusnya bisa datang hanya dalam satu menit. Ini yang perlu diperbaiki dalam sistem pengamanan.

Baca Juga: Penumpang Ini 'Menangkap' Detik-detik Pesawat Singapore Airlines yang Terbakar!

Topik:

Berita Terkini Lainnya