Kebakaran Hutan Terjadi di Taman Nasional Teide, Spanyol

Hanguskan ribuan hektare hutan

Tenerife, IDN Times - Sebuah kebakaran hutan kembali terjadi di wilayah terluar Spanyol, di Kepulauan Canaria, tepatnya berada di Arico, Tenerife. Peristiwa kebakaran ini diketahui menjadi yang terbesar di Kepulauan Canaria pada tahun ini dan sudah merusak ribuan hektare area hutan lindung. 

Sebelumnya puluhan kebakaran hutan sudah terjadi di Spanyol sejak awal tahun ini yang disebabkan berbagai pemicu baik fenomena alam maupun akibat aktivitas manusia. 

1. Kebakaran hanguskan 3.000 hektare area Taman Nasional Teide

Sejak hari Kamis (20/05/2021) kebakaran hutan kembali melanda Spanyol, tetapi kebakaran kali ini terjadi di wilayah otonomi terluar Kepulauan Canaria yang berlokasi di tengah Samudra Atlantik. Sementara, kebakaran ini terjadi di Pulau Tenerife, tepatnya di daerah Arico yang hanya berjarak 50 km dari pusat administrasi Santa Cruz de Tenerife. 

Berdasarkan pengamatan dari satelit Copernicus, kebakaran kali ini mengakibatkan hangusnya 3.000 hektare hutan. Selain itu, keliling area yang terdampak kebakaran mencapai 42 km di Taman Nasional Teide, dilansir dari El Mundo.  

2. Ratusan personil sudah dikerahkan untuk memadamkan api

Kebakaran Hutan Terjadi di Taman Nasional Teide, SpanyolPetugas pemadam dan helikopter yang dikerahkan untuk memadamkan api di Tenerife pada Minggu (23/05/2021). (twitter.com/Claraif1)

Pemerintah Kepulauan Canaria juga sudah melakukan upaya maksimal untuk memadamkan kobaran api. Sebanyak 200 personil pemadam kebakaran sudah dikerahkan untuk memadamkan api di darat, sedangkan lima helikopter dan tiga pesawat laut sudah diterjunkan untuk menjinakkan api dari udara. 

Fokus utama pemadaman berada di jurang Tamadaya yang berlokasi di sebelah barat pulau untuk menghalau api dari area permukiman. Selain itu, meminimalisir dampak pada pusat pelayanan umum dan bagian timur Taman Nasional Teide, dikutip dari EFE

Pada hari Senin (24/05/2021) pemerintah setempat juga sudah mengumumkan jika kobaran api dapat dikendalikan. Bahkan sebelumnya peringatan darurat yang mencapai level dua, kini sudah diturunkan menjadi level satu, dilansir dari 20Minutos

Baca Juga: Kebakaran di Yunani Hanguskan Ribuan Hektare Hutan

3. Kebakaran hutan diduga akibat aktivitas manusia

Kebakaran Hutan Terjadi di Taman Nasional Teide, SpanyolPetugas pemadam kebakaran yang berupaya memadamkan api di Tenerife, Spanyol pada Sabtu (22/05/2021). (twitter.com/fumergasCL)

Dilansir dari Cope, kebakaran hutan di Arico ini masih diselidiki penyebabnya apakah berasal melalui campur tangan manusia atau terjadi karena fenomena alam. Namun Menteri Manajemen Lingkungan Tenerife, Isabel Gracia menduga kebakaran hebat kali ini disebabkan oleh aktivitas manusia. 

Garcia juga mengakui, meski api sudah berhasil dikendalikan sejak Senin kemarin, tetapi api sudah merusak ribuan hektare hutan. Bahkan upaya untuk memadamkan api sangatlah keras dan dibutuhkan tenaga ekstra lantaran embusan angin yang cukup kencang dan berakibat membesarnya api.  

Baca Juga: Kebakaran di Yunani Hanguskan Ribuan Hektare Hutan

Brahm Photo Verified Writer Brahm

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya