Polandia Berencana Beli Rumah Marie Curie di Prancis

Sebagai aset bersejarah Polandia

Warsawa, IDN Times - Pemerintah Polandia berencana untuk melakukan pembelian terhadap rumah milik seorang ilmuwan Marie Curie. Rumah yang terletak di Prancis tersebut merupakan properti milik ilmuwan terkenal Polandia tersebut yang hanya dipergunakan ketika liburan. 

Marie Curie merupakan seorang ilmuwan kimia dan fisika Polandia yang menemukan zat radioaktif ranium dan menjadi perempuan pertama peraih Nobel penghargaan. 

1. PM Polandia mengumumkan pembelian rumah Marie Curie

Perdana Menteri Polandia Mateusz Morawiecki pada hari Selasa (11/05/2021) mengumumkan rencananya untuk membeli rumah peninggalan ilmuwan Marie Sklodowska-Curie dan Pierre Curie. Rumah tersebut terletak di Saint-Rémy-lès-Chevreuse yang lokasinya berada di pinggiran Kota Paris.

Rumah milik pasangan ilmuwan asal Polandia tersebut hanya dipergunakan sebagai tempat tinggal saat liburan musim panas maupun akhir pekan. Meskipun berasal dari Polandia, Marie Curie menghabiskan sebagian hidupnya di Prancis, dilansir dari The Times

2. Rumah Marie Curie dihargai lebih dari 700 ribu euro

Polandia Berencana Beli Rumah Marie Curie di PrancisTampak dalam rumah Marie Curie di Prancis. (twitter.com/TomaszGolonko)

Rumah besar tersebut sudah didirikan sejak tahun 1890 dan berlokasi di pojok jalan Marc-Antoine-Muret. Sementara rumah tersebut sudah dibangun sejak 1890, tetapi hanya dipergunakan oleh Marie dan Pierre Curie antara tahun 1904 dan 1906 sebelum kematian Pierre akibat kecelakaan lalu lintas.

Rumah seluas 120 ribu meter persegi tersebut dijual dengan harga sebesar 790 ribu euro, tetapi telah mengalami kerusakan yang cukup parah. Bahkan dikatakan biaya renovasi dan peremajaan rumah bisa mencapai 200 ribu euro, dikutip dari Le Parisien

Bahkan di ruang keluarga rumah tersebut terdapat langit-langit yang dilukis oleh Marie Curie sendiri. Maka bisa dikatakan jika rumah tersebut memiliki jiwa dari Marie Curie, meski keadaannya kini tidak sebaik dulu.

Baca Juga: Kisah Marie Curie, Perempuan Pertama Peraih Nobel

3. Dinilai sebagai aset bersejarah Polandia

Dilansir dari The Independent, pemerintah sayap kanan Polandia mengutamakan proyek ini untuk melindungi dan merawat tempat tersebut. Pemerintah menganggap rumah tersebut sebagai aset penting dan berharga bagi sejarah Polandia. 

Namun terdapat sejumlah warga Polandia yang memrotes tindakan pemerintah yang dianggap hanyalah menghabiskan uang pajak. Mereka berpendapat bahwa pemerintah akan membuang-buang uang hanya untuk sebuah rumah yang hanya ditinggali Marie Curie selama dua tahun saja. 

Ilmuwan bernama lengkap Maria Sklodowska tersebut lahir di Warsawa tahun 1867, kemudian ia pindah ke Paris untuk menempuh pendidikan pada 1891. Bahkan ia menjadi perempuan pertama yang belajar ilmu pasti di Universitas Paris atau dikenal sebagai Sorbonne. 

Baca Juga: Kisah Marie Curie, Perempuan Pertama Peraih Nobel

Brahm Photo Verified Writer Brahm

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya