Perusahaan ini Ciptakan Alat Pendeteksi Virus Corona dalam 5 Menit 

Akan diproduksi massal minggu depan di AS

Jakarta, IDN Times – Perusahaan alat kesehatan yang bermarkas di Amerika Serikat, Abbot Laboratories, mengklaim telah menciptakan alat yang mampu mendeteksi seseorang yang positif terinfeksi virus corona hanya dalam waktu 5 menit. Sementara untuk memastikan seseorang negatif terinfeksi virus corona dibutuhkan waktu yang lebih panjang, yakni 13 menit.

"Tes Abbott ID NOW COVID-19 akan membantu memerangi pandemi secara real-time dengan membawa informasi penting dalam hitungan menit ke dokter garis terdepan yang bekerja untuk menghentikan penyebaran virus," ujar Wakil Presiden Penelitian dan Pengembangan di Abbott Diagnostics John Frels dikutip dari businessinsider, Sabtu (28/3).

Alat tersebut telah mendapatkan persetujuan dari Food and Drug Administration (FDA) atau Administrasi Makanan dan Obat-obatan AS. Abbot Laboratories berencana memproduksi alat tersebut sebanyak 50 ribu unit setiap hari mulai pekan depan.

1. Hanya membutuhkan waktu 5 menit untuk melakukan tes

Perusahaan ini Ciptakan Alat Pendeteksi Virus Corona dalam 5 Menit Tes COVID-19 drive thru di Kota Bogor (Instagram/@ridwankamil)

Tes tersebut sudah berjalan pada platform ID NOW yang dimiliki oleh Abbot, di mana platform tersebut merupakan media tes paling umum di AS. Tidak hanya COVID-19, platform tersebut juga dapat menguji virus lain seperti Influenza A&B, Strep A, dan Pengujian Virus Pernapasan (RSV).

Selain itu, FDA juga telah menyetujui sistem m2000 Realtime Abbot yang berguna untuk mendeteksi corona pekan lalu. Dan FDA berharap, dengan menggabungkan dua sistem tersebut, perusahaan penyedia perangkat medis dapat memproduksi setidaknya 5 juta tes untuk COVID-19 pada April mendatang.

Teknologi pengujian molekuler yang dilakukan ID Now COVID-19 memberikan hasilnya hanya dalam hitungan menit. Metode pengujian lainnya yang mengharuskan petugas kesehatan mengambil sampel dari pasien yang mungkin terpapar coronavirus untuk dikirim ke laboratorium pengujian, dan membutuhkan waktu berjam-jam atau bahkan berhari-hari untuk mendapatkan hasilnya.

Baca Juga: Alat Tes Cepat Mirip Test Pack, Deteksi Virus Corona dalam 15 Menit

2. Ukurannya kecil, lebih efisien

Perusahaan ini Ciptakan Alat Pendeteksi Virus Corona dalam 5 Menit IDN Times/Candra Irawan

Dengan ukuran yang kecil dan ringkas, perangkat tersebut mampu digunakan hampir di seluruh tempat perawatan kesehatan, dan kemudian mampu memperluas daerah yang mampu melakukan pendeteksian virus tersebut.

Perangkat tersebut dikatakan hanya sebesar pemanggang roti, sehingga mudah untuk meletakan dan mengaturnya di mana saja, entah di kantor atau saat ada keperluan mendesak.

Menurut Abbott Laboratories, tes ID NOW COVID-19 adalah tes molekuler tercepat yang tersedia.

3. Abbot Laboratories bekerja sama dengan Administrasi Trump

Perusahaan ini Ciptakan Alat Pendeteksi Virus Corona dalam 5 Menit Presiden Amerika Serikat Donald Trump memberikan penjelasan pada penyuluhan singkat dengan anggota Satuan Tugas COVID-19 di Gedung Putih, Washington, Amerika Serikat, pada 14 Maret 2020. ANTARA FOTO/REUTERS/Yuri Gripas

Abbot Laboratories melakukan kerja sama dengan Administrasi Trump untuk menyebarluaskan perangkat medis tersebut, ke daerah yang memiliki angka kasus paling besar di AS, dan memprioritaskan Unit Gawat Darurat, klinik, dan kantor dokter.

Tes tersebut akan tersedia secara massal dalam satu minggu ke depan, sekitar tanggal 1 April 2020, dan akan melakukan produksi sebanyak 50 ribu unit tiap harinya.

Baca Juga: Salip Italia, 101.657 Kasus Virus Corona Terjadi di Amerika Serikat! 

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya