Keluarga AS Bertemu Kembali dengan Anaknya yang Hilang Selama 51 Tahun

Bertemu kembali berkat kecocokan DNA

Jakarta, IDN Times - Keluarga Highsmith di Fort Worth, Texas, Amerika Serikat, dipersatukan kembali dengan putri mereka yang telah hilang selama 51 tahun, yang diculik pada 1971 ketika masih berusia 22 bulan. Reuni keluarga itu terjadi pada Minggu (27/11/2022). 

Putri keluarga Highsmith itu memiliki nama lahir Melissa Highsmith, tapi karena hilang dia dibesarkan dengan nama Melanie Waden. Dia tidak menyadari telah mengalami penculikan.

1. Diduga diculik oleh pengasuhnya

Melansir BBC, penculikan terhadap Melissa terjadi pada Agustus 1971. Ketika itu ibunya, Alta Apatenco, melalui iklan di koran menyewa pengasuh untuk membantu mengurus Melissa.

Namun, pengasuh yang berjanji merawat Melissa itu menghilang dan tidak pernah kembali. Dia diduga telah menculik Melissa.

Hilangnya Melissa membuat keluarganya, polisi, dan otoritas federal melalukan pencarian. Keluarga Highsmith yang masih terus mencari selama puluhan tahun menerima informasi pada September bahwa anggota keluarga mereka yang hilang itu berada di Carolina Selatan.

Melissa, yang tidak tahu bahwa ada keluarga yang mencarinya, dihubungi oleh ayahnya melalui Facebook, yang awalnya dia kira merupakan penipuan.

"Ayah saya mengirimi saya pesan di messenger dan dia memberi tahu saya, 'Kamu tahu, saya telah mencari putri saya selama 51 tahun'," kata Melissa.

Baca Juga: Ribuan Orang Telanjang di Pantai Bondi Sydney, Ada Apa?

2. Ditemukan melalui kecocokan DNA

Keluarga AS Bertemu Kembali dengan Anaknya yang Hilang Selama 51 TahunIlustrasi tabung darah untuk tes DNA. (Unsplash.com/National Cancer Institute)

Melansir CNN, pertemuan ini terjadi berkat kecocokan DNA dengan salah satu anaknya di layanan kecocokan silsilah 23andMe. Keluarga Highsmith bertemu kembali dengan Melissa pada 26 November dan melakukan tes DNA resmi dan legal, untuk konfirmasi lebih lanjut.

"Temuan kami terhadap Melissa murni karena DNA, bukan karena keterlibatan polisi/FBI, podcast, atau bahkan penyelidikan atau spekulasi pribadi keluarga kami sendiri," tulis salah satu anggota keluarga Highsmith di Facebook.

"Meskipun pada saat kami melihat fotonya, mengetahui tentang tanda lahirnya, dan menyadari 'ulang tahunnya' sangat dekat dengan Melissa kami, KAMI TAHU tanpa keraguan bahwa ini adalah GADIS KAMI," kata keluarga Highsmith di Facebook.

Apantenco yang bertemu kembali dengan putrinya menangis. Dia tidak mengira akan bertemu kembali setelah puluhan tahun.

"Aku tidak bisa mempercayainya. Kupikir aku tidak akan pernah melihatnya lagi," kata Apantenco.

Melissa menganggap bahwa pertemuan itu merupakan perasaan terindah di dunia.

3. Kepolisian akan melakukan penyelidikan

Keluarga AS Bertemu Kembali dengan Anaknya yang Hilang Selama 51 TahunIlustrasi polisi. (Unsplash.com/Fred Moon)

Melissa telah bertanya kepada wanita yang membesarkannya, yang telah terasing dengannya selama beberapa dekade. Wanita itu mengetahui bahwa Melissa adalah anak yang diculik.

"Saya bertanya kepada orang yang membesarkan saya, 'Apakah ada yang perlu Anda sampaikan kepada saya?' dan dipastikan bahwa dia tahu bahwa saya adalah bayi Melissa, jadi itu membuatnya benar," kata Melissa.

Belum ada informasi mengenai siapa yang menculik Melissa, tapi pelakunya tampaknya tidak dapat dihukum, karena undang-undang pembatasan pidana untuk penculikan berakhir 20 tahun atau setelah ulang tahun ke-18 Melissa.

Namun, Departemen Kepolisian Fort Worth bakal melanjutkan penyelidikan atas hilangnya Melissa untuk mengetahui apa yang sebenarnya terjadi. Departemen Kepolisian Fort Worth mengatakan akan melakukan tes DNA resmi untuk mengonfirmasi identitas.

Baca Juga: Jurnalis BBC Diserang di Shanghai, Inggris Panggil Duta Besar China

Ifan Wijaya Photo Verified Writer Ifan Wijaya

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya