10 Cabang ISIS di Berbagai Belahan Dunia Selain ISIS-K 

Beragam nama di berbagai negara, ucap sumpah setia ke ISIS

Jakarta, IDN Times - Serangan teror Islamic State of Khorasan Province atau dikenal sebagai ISIS-K mengguncang Afghanistan dan dunia. Ratusan orang tewas, termasuk personel militer AS, ketika serangan bom bunuh diri yang dilancarkan ISIS-K memporandakkan Kota Kabul pada 26 Agustus 2021.

Dikutip dari Wilson Center, kelompok ISIS-K yang merupakan ISIS cabang Afghanistan dibentuk pada 2015 oleh pejuang-pejuang Taliban asal Pakistan. Mereka tidak puas dengan kepemimpinan Taliban dan memutuskan membelot ke ISIS.

ISIS-K pun kemudian terlibat dalam berbagai serangan teror di Afghanistan, termasuk pertempuran terbuka melawan militer Afghanistan dan Taliban.

Tetapi, ISIS-K tidak sendirian dalam menjalankan "jihad" di dunia. Berikut adalah informasi terkait cabang-cabang ISIS lainnya yang masih aktif di dunia.

Baca Juga: Taliban Klaim Tangkap 2 Warga Malaysia yang Terkait ISIS-K

1. Majelis Syura Pemuda Islam (Libya)

10 Cabang ISIS di Berbagai Belahan Dunia Selain ISIS-K Logo Islamic Youth Shura Council atau ISIS cabang Libya. twitter.com/MaryFitzger

Ekspansi besar-besaran ISIS menyebar luas hingga ke berbagai negara, khususnya Libya. Negara yang sudah tercerai berai akibat perang saudara itu harus mendapati dirinya disusupi oleh simpatisan ISIS yang sebelumnya bertempur untuk ISIS di Irak dan Suriah. 

Setidaknya 300 pejuang ISIS asal Libya mendeklarasikan Majelis Syura Pemuda Islam di Libya pasa 2014. Mereka berjanji setia kepada ISIS dan secara resmi menjadi cabang ISIS yang mencoba menaklukkan Libya, seperti yang dilansir dari Wilson Center. Kelompok ini menjalin kerja sama dengan kelompok esktremis lain, seperti Ansar al Sharia dan Brigade Tarek Ibn Zayad.

Salah satu aksi teror yang paling terkenal dari Majelis Syura Pemuda Islam Libya ini adalah ketika mereka memenggal 21 sanderanya yang merupakan jemaat Gereja Koptik Mesir pada 2015 lalu. Aksi keji itu ditayangkan melalui video propaganda.

2. Ansar Bait al Maqdis (Mesir)

Turbulensi politik dan sosial di Mesir pasca-Arab Spring pada 2011 silam, menyebabkan kekosongan kekuasaan. Kondisi ini memberikan ruang kepada kelompok ekstremis Mesir dan mantan pejuang Palestina mendirikan kelompok Ansar Bait al Maqdis yang bertujuan melengserkan pemerintahan Mesir. 

Setelah lebih dari tiga tahun berjuang sendirian, Ansar Bait al Maqdis mengucapkan sumpah setianya kepada ISIS pada 2014, tulis Wilson Center. Mereka mulai melancarkan serangan dengan skala yang lebih besar, khususnya di Wilayah Sinai. 

Mendapat bantuan persenjataan dan uang langsung dari ISIS, Ansar Bait al Maqdis termasuk salah satu cabang ISIS paling efektif di dunia. Efektivitas itu dapat dilihat ketika mereka sukses menyerang beberapa pos keamanan di Utara Sinai pada Juli 2015 yang membuat 28 prajurit Mesir gugur.

Tidak hanya itu, di bulan serta tahun yang sama pejuang Ansar Bait al Maqdis juga berhasil menenggelamkan Kapal Frigat AL Mesir menggunakan peluru kendali.

Baca Juga: Sejumlah Anak Tewas Akibat Serangan Drone AS yang Sasar ISIS-K

3. ISIS Yaman

10 Cabang ISIS di Berbagai Belahan Dunia Selain ISIS-K Pejuang ISIS di Yaman. twitter.com/40_Ronda

Sama halnya dengan Libya, kondisi perang saudara yang berkecamuk di Yaman membuat ISIS mudah menyusupi negara tersebut. Tidak perlu waktu lama bagi ISIS untuk berkembang pesat di tengah kondisi Yaman yang mayoritas dikuasi oleh Houthi beraliran Syiah. 

Dilaporkan Wilson Center, ISIS yang mengklaim sebagai pemeluk Islam Sunni meraih dukungan yang cukup besar di masyarakat Yaman beraliran Sunni. Dengan latar belakang kondisi itu, ketika perang saudara Yaman dimulai pada 2014, ISIS dapat dengan mudah berdiri. 

Pada puncaknya, ISIS cabang Yaman berhasil menarik ratusan pejuang dari berbagai asal daerah. Beberapa pejuang Al Qaeda--yang sudah terlebih dahulu berada di Yaman dan berbeda ideologi dengan ISIS, memilih membelot ke ISIS Yaman. 

Selama aksi terornya, ISIS Yaman tercatat telah melakukN berbagai kejahatan terhadap kemanusiaan, di antaranya pengeboman masjid syiah yang menewaskan 137 orang dan pemenggalan 15 prajurit Yaman pada 2015 lalu.

4. Boko Haram (Nigeria)

10 Cabang ISIS di Berbagai Belahan Dunia Selain ISIS-K Korban pembantaian yang dilakukan oleh kelompok pemberontak di Nigeria. (twitter.com/Nnamdi Obasi)

Kelompok ISIS yang masih dibilang cukup populer sampai hari ini adalah Boko Haram. Berbasis di Nigeria, Boko Haram awalnya merupakan sebuah kelompok muslim "terpelajar" yang didirikan pada 2002 oleh Mohammed Yusuf.

Di bawah kepemimpinan Yusuf, Boko Haram mencoba mendirikan negara Islam di Nigeria dengan cara damai. Namun setelah kematian Yusuf, Boko Haram mulai menggunakan jalur kekerasan demi mencapai impiannya.

Pada 2014, Boko Haram langsung mendeklarasikan dukungan dan sumpah setianya kepada ISIS, seperti yang dilansir dari Wilson Center. Sejak itu, Boko Haram mulai meningkatkan intensitas teror dan pemberontakan bersenjata terhadap Nigeria serta beberapa negara lain di sekitarnya.

Kelompok Boko Haram terkenal dengan taktik penculikan massal mereka serta pembantaian besar-besaran. Meskipun Boko Haram sekarang disebut-sebut tengah mengalami kemunduran, namun mereka masih menjadi kelompok ISIS paling efektif dan ditakuti di Afrika. 

5. ISIS Arab Saudi

10 Cabang ISIS di Berbagai Belahan Dunia Selain ISIS-K Ilustrasi ISIS, Teroris (IDN Times/Arief Rahmat)

Arab Saudi yang mewarisi banyak peninggalan dan tempat bersejarah Islam, tidak luput dari ancaman ISIS. Meskipun belum melancarkan pemberontakan besar-besaran terhadap Kerajaan Saud yang saat ini menguasai Arab Saudi, tetapi ISIS telah mengeluarkan fatwa untuk menyatakan perang terhadap Kerajaan Saud.

Dikutip dari Wilson Center, simpatisan ISIS di Arab Saudi pun akhirnya harus bergerak secara sembunyi-sembunyi karena pemerintah Saudi melancarkan operasi penangkapan besar-besaran terhadap setiap orang yang berafliasi dengan ISIS. Setidaknya 1.600 orang berhasil ditangkap sepanjang 2014-2015 ketika ISIS masih sangat aktif. 

Kelompok ISIS di Arab Saudi sempat dilaporkan terlibat dalam serangan bom masjid aliran Syiah di Arab Saudi maupun negara tetangga, yakni Kuwait. Puluhan hingga ratusan orang dilaporkan tewas akibat serangan-serangan tersebut.

Baca Juga: Melihat Akar Permusuhan ISIS-K vs Taliban: Khilafah Lawan Imarah Islam

6. Jund al Khilafah (Aljazair)

10 Cabang ISIS di Berbagai Belahan Dunia Selain ISIS-K Kelompok Jund al Khilafah yang sedang bersembunyi di Tunisia. twitter.com/MouradTeyeb

Ekspansi ISIS di Suriah dan Irak yang spektakular di tahun kegemilangannya, menyebabkan banyak kelompok-kelompok yang berafiliasi terhadap kelompok induk tertentu membelot ke ISIS. Itu juga yang terjadi di Aljazair pada kelompok Jund al Khilafah. Kelompok yang awalnya berafliasi dengan Al Qaeda itu, memutuskan cerai dan bergabung dengan ISIS.

Melansir Wilson Center, Jund al Khilafah mendeklarasikan dukungannya terhadap ISIS dan melancarkan serangan pertama pada September 2014. Penculikan dan pemenggalan seorang Warga Negara Prancis, Herve Gourdel, menjadi aksi pertama sekaligus satu-satunya yang pernah diketahui dunia. Aksi tersebut mereka lancarkan sebagai bentuk pembalasan atas intervensi militer Prancis di Irak yang sedang melaksanakan operasi militer anti-ISIS.

Namun pascaaksi tersebut, kelompok Jund al Khilafah tidak pernah dilaporkan melancarkan serangan apa-apa lagi terutama karena militer Aljazair berhasil membunuh pemimpin mereka,  Abd al Malik Guri. Militer Aljazair juga terus melemahkan daya tempur kelompok tersebut hingga memaksa mereka untuk tidak bergerak terlalu aktif. 

7. ISIS Rusia

Berkembangnya kelompok-kelompok ekstremis di Rusia memang diakui Kremlin sebagai ancaman serius. Wilayah Kaukasus di tenggara Rusia sering menjadi titik panas serangan teror yang dilancarkan kelompok teroris berkedok agama, terutama ISIS.

Melansir Wilson Center, pengaruh ISIS di Rusia terlihat kental di sekitar wilayah Kaukasus yang mayoritas masih memiliki sentimen kuat untuk berpisah dari kesatuan Federasi Rusia. Penyebaran ISIS di daerah tersebut didahului oleh pembentukan Islamic Emirate of the Caucasus (IEC) yang didalangi oleh Al Qaeda.

Namun setelah beberapa komandan serta pejuang IEC membelot ke ISIS, pergerakan ISIS di Rusia semakin gencar. Ada beberapa serangan dilancarkan oleh ISIS Rusia, seperti serangan terhadap markas militer Rusia di Dagestan pada 2015.

Sekarang kelompok ISIS Rusia sudah sangat lemah berkat operasi antiteror Rusia yang berusaha menumpas seluruh bentuk kelompok ekstremis, teroris, dan separatis di berbagai wilayahnya.

8. Abu Sayyaf (Filipina)

10 Cabang ISIS di Berbagai Belahan Dunia Selain ISIS-K (Ilustrasi pengamanan dari militer untuk menghadapi kelompok Abu Sayyaf) Reuters

Wilayah Asia Tenggara ternyata juga memiliki cabang ISIS yang diwakili oleh salah satu kelompok teroris paling terkenal, yaitu Abu Sayyaf. Mereka adalah pecahan dari pemberontak separatis Moro National Liberation Front (MNLF) sejak 1990-an. Abu Sayyaf berperan aktif dalam mensponsori gerakan jihad serta aksi teror di Filipina dan sekitarnya.

Dikutip dari Counter Extrimism Project, kelompok Abu Sayyaf mengucapkan sumpah setianya terhadap ISIS pada 2014 dan mulai melancarkan lebih banyak aksi teror di selatan Filipina. Salah satu aksi paling heboh yang mereka lakukan adalah melancarkan invasi besar-besaran terhadap Kota Marawi pada 2017. 

Itu merupakan serangan pertama yang dilancarkan ISIS di Asia Tenggara dengan tujuan menguasai sebuah kawasan. Tetapi, berkat kegigihan militer Filipina yang dibantu oleh AS serta negara-negara lain, posisi kelompok Abu Sayyaf di Marawi lemah dan mereka terdesak kembali dalam persembunyiannya.  

9. Abnaa ul-Calipha (Somalia)

Krisis ekonomi dan sosial di suatu negara merupakan kondisi yang sempurna untuk menciptakan paham radikal. Somalia termasuk ke dalam daftar negara yang di ambang krisis. Negara tersebut masih sulit berdiri sendiri.

Kelompok ISIS cabang Somalia atau dikenal dengan nama Abnaa ul-Calipha mendeklarasikan sumpah setianya kepada ISIS paling terakhir jika dibandingkan cabang ISIS lainnya. Pada 25 Desember 2017 atau tiga tahun ketika ISIS memulai ekspansinya, kelompok cabang ini baru berbaiat, seperti yang dilansir Australian National Security

Kelompok Abnaa ul-Calipha gencar melancarkan aksi teror di Somalia, dari serangan bom bunuh diri, serangan bersenjata, dan pembunuhan. 

10. ISGS (Afrika Barat)

10 Cabang ISIS di Berbagai Belahan Dunia Selain ISIS-K Pasukan Niger sedang berpatroli mengantisipasi serangan ISGS. twitter.com/michaeltanchum

Penyebaran paham dan ideologi kekhalifahan ISIS ternyata mencapai ke tepian barat Afrika. Meskipun pergolakan politik di wilayah itu relatif stabil, ISIS masih dapat menemukan celah di antara kelompok-kelompok ekstremis setempat yang membutuhkan dukungan. 

Melansir CSIS, Islamic State of Greater Sahara (ISGS) dideklarasikan pada Mei 2015 oleh Adnan Abu Walid al-Sahrawi. Kelompok ini sebagian besar terdiri dari gabungan beberapa kelompok ekstremis yang mengklaim penganut paham Salafi. 

Kelompok tersebut aktif secara berkala dengan menyerang teritori Burkina Faso, Mali, dan Niger. ISGS juga dikabarkan bekerja sama dengan kelompok ekstremis Ansaroul Islam di Burkina Faso untuk perekrutan pejuang baru. Dalam operasi terornya, ISGS bertanggung jawab atas beberapa serangan terhadap pemukiman penduduk dan instalasi militer. 

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya