Diserang Anjing, Bayi di Inggris Ini dalam Kondisi Sekarat

Kedua orangtuanya ditahan karena dianggap abai

Peterborough, IDN Times - Bayi laki-laki yang berusia kurang dari 1 tahun harus segera dilarikan ke rumah sakit, Senin (19/11), setelah ia mendapat serangan dari anjing jenis Staffordshire bull terrier yang dipelihara di rumahnya. Bayi laki-laki itu diketahui dalam kondisi sekarat dengan luka yang cukup serius.

1. Petugas kepolisian mendapat telepon darurat pada pukul 01.47 waktu setempat

Diserang Anjing, Bayi di Inggris Ini dalam Kondisi Sekarathuntspost.co.uk

Dikutip dari BBC, serangan anjing ini terjadi di sebuah rumah di Jalan Wykes, Yaxley dekat Peterborough. Petugas kepolisan mendapat telepon darurat pada pukul 01.47 waktu setempat dari layanan ambulan. Dalam laporan itu, disebutkan jika sang bayi dalam kondisi kritis. Saat ini bayi tersebut mendapat perawatan di Rumah Sakit Addenbrooke, Cambridge.

2. Dua ekor anjing Staffordshire Bull Terriers akhirnya dibawa petugas

Diserang Anjing, Bayi di Inggris Ini dalam Kondisi Sekaratwoofog.org

Saat melakukan olah perkara, petugas kepolisian mengamankan dua ekor anjing jenis Staffordshire bull terriers. Saat ini penyelidikan terhadap kasus ini terus dilakukan

3. Polisi juga mengamankan dua orang yang diduga orangtua bayi tersebut

Diserang Anjing, Bayi di Inggris Ini dalam Kondisi Sekaratbbc.com

Seorang wanita berusia 28 tahun dan pria berusia 31 tahun dari Yaxley ikut ditahan petugas kepolisian karena dianggap abai mengurus anak. Kedua orang itu akan dipenjara hingga 15 Desember untuk penyelidikan lebih lanjut.

IAKT Photo Verified Writer IAKT

Go with the flow

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya