Joe Biden Umumkan Hukuman untuk Putra Mahkota Arab Saudi Senin Ini

Banyak pihak meminta Biden menghukum putra Mahkota Saudi

Jakarta, IDN Times - Presiden Amerika Serikat Joe Biden mengatakan, pemerintahannya akan mengumumkan hari ini, Senin (28/2/2021), soal tindakan apa yang akan diambil terkait putra Mahkota Arab Saudi dalam kasus kematian jurnalis Jamal Khashoggi.

Laporan intelijen Amerika Serikat mengungkapkan, putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman, telah terlibat dalam pembunuhan sadis jurnalis Jamal Khashoggi.

"Akan ada pengumuman pada Senin terkait apa yang akan kita lakukan dengan Arab Saudi secara umum," ujar Biden dikutip dari The Washington Post, Minggu (28/2/2021).

Baca Juga: Pelapor PBB Yakin Putera Mahkota Saudi Telah Bunuh Jamal Khashoggi

1. Sejumlah pihak meminta Biden menghukum putra Mahkota Saudi

Joe Biden Umumkan Hukuman untuk Putra Mahkota Arab Saudi Senin Ini(ANTARA FOTO/REUTERS/Kevin Lamarque)

Disebutkan, kelompok Hak Asasi Manusia dan beberapa anggota parlemen dari Partai Demokrat Amerika Serikat meminta Biden untuk memberikan sanksi kepada Mohammed bin Salman.

"Putra Mahkota harus mendapatkan sanksi, termasuk keuangan, perjalanan dan hukum," ujar Senator Ron Wyden (D-Ore), Minggu.

"Dan Pemerintah Saudi harus menanggung konsekuensi serius selama dia tetap di pemerintahan," ujar Ron lagi.

Namun, pihak Biden menegaskan, tidak akan ada sanksi yang akan diambil hingga saat ini.

"Hubungan dengan Arab Saudi lebih besar daripada satu individu," ujar Blinken dari sumber yang sama.

2. Kasus Khashoggi dan Mohammed bin Salman

Joe Biden Umumkan Hukuman untuk Putra Mahkota Arab Saudi Senin IniAksi damai meminta keadilan untuk jurnalis Arab Saudi Jamal Khashoggi yang dibunuh di kantor Konsulat Arab Saudi di Istanbul, Turki, pada 2 Oktober 2018.ANTARA FOTO/REUTERS/Osman Orsal

Kasus yang menyeret nama putra mahkota kerajaan Arab Saudi terjadi ketika Khashoggi, seorang warga Amerika Serikat menulis kolom opini untuk Washington Post yang mengkritik kebijakan sang putra mahkota.

Diketahui, Khashoggi lantas dibunuh dan jenazahnya dimutilasi oleh tim operasi yang disebut terkait dengan Mohammed bin Salman di konsulat AS di Istanbul pada Oktober 2018 lalu.

Namun Pemerintahan Arab Saudi membantah keterlibatan putra mahkota dalam kasus keji tersebut. Mereka menyatakan, pembunuhan terhadap Khashoggi adalah kejahatan keji.

3. Langkah sanksi yang sudah diambil

Joe Biden Umumkan Hukuman untuk Putra Mahkota Arab Saudi Senin Ini(Putera Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman) ANTARA FOTO/Saudi Press Agency/Handout via Reuters

Beberapa hukuman sudah diambil Amerika Serikat dan dijatuhkan kepada putra mahkota Arab Saudi.

Salah satunya larangan visa, termasuk pada beberapa orang Arab Saudi yang diduga terlibat dalam pembuhuhan Khashoggi.

Selain itu, sanksi juga diberikan terhadap pihak lain seperti mantan wakil kepala intelijen.

Amerika Serikat disebutkan akan membekukan aset mereka dan bahkan melarang warga Amerika untuk berinterkasi dengan mereka.

Baca Juga: Tunangan Jamal Khashoggi Gugat Putera Mahkota Saudi atas Pembunuhan

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya