Masjid di Dekat Kemendagri Afghanistan Diserang, 4 Orang Tewas!

Taliban belum bisa menstabilkan keamanan Afghanistan

Jakarta, IDN Times - Kantor Kementerian Dalam Negeri Afghanistan, pada Rabu (5/10/2022), merasakan guncangan bom. Sebab, masjid yang berdiri di dekatnya meledak akibat serangan bom bunuh diri.

Saat insiden terjadi, para pekerja kementerian sedang salat di dalam masjid tersebut. Korban tewas sejauh ini dicatat sebanyak empat orang, dengan lebih dari 20 lainnya terluka. Kantor Kementerian Dalam Negeri Afghanistan berada di jalan utama ibu kota, di sebelah Bandara Internasional Kabul.

1. Serangan bom bunuh diri terjadi saat masjid sedang ramai

Sejak Taliban menguasai Afghanistan, stabilitas belum dirasakan secara menyeluruh di negara tersebut. Serangan bom dari kelompok pesaing masih kerap terjadi.

Pada Rabu sore, serangan bom bunuh diri menargetkan masjid di dekat kantor Kementerian Dalam Negeri Afghanistan, kementerian yang bertanggung jawab atas keamanan di negara tersebut.

"Sekitar pukul 13:30, ada ledakan di sebuah sub masjid di Kementerian Dalam Negeri, sebagai Akibatnya empat jamaah menjadi syahid dan 25 lainnya luka-luka. Insiden ini sedang diselidiki, kami akan membagikan rinciannya dengan media ketika sudah selesai," kata Abdul Nafi Takor, juru bicara kementerian dikutip Al Jazeera.

Ledakan terjadi ketika para jemaah, yang sebagian adalah pekerja Kementerian Dalam Negeri, sedang melaksanakan salat sehingga situasi masjid tersebut sedang ramai ketika bom bunuh diri terjadi.

Baca Juga: UNICEF Kutuk Serangan Bom Bunuh Diri di Sekolah Afghanistan  

2. Belum ada kelompok yang bertanggung jawab

Rumah Sakit Darurat, yang dikelola oleh organisasi Italia, mengatakan bahwa pihaknya menerima 20 pasien dari ledakan itu. Mereka mengatakan, dua di antaranya meninggal saat tiba.

Melansir Gandhara, sejauh ini belum ada kelompok yang mengaku bertanggung jawab atas serangan tersebut. Namun, dalam beberapa bulan terakhir, terjadi peningkatan serangan bom yang dilakukan oleh ISIS-K.

Taliban, yang dianggap sebagai kelompok garis keras, berjanji akan mengamankan Afghanistan ketika menguasai negara tersebut. Meski pertempuran secara umum telah berakhir, tapi serangan bom terus terjadi di pusat-pusat kota dalam beberapa bulan terakhir ini.

3. Pukulan serius terhadap keamanan Taliban

Masjid di Dekat Kemendagri Afghanistan Diserang, 4 Orang Tewas!ilustrasi bendera Afghanistan (Unsplash.com/Farid Ershad)

Menurut CBS News, serangan terhadap gedung pemerintah di dekat kompleks Kementerian Dalam Negeri Afghanistan adalah pukulan yang serius bagi Taliban. Hal ini karena kementerian tersebut bertanggung jawab atas keamanan negara tersebut.

Selain itu, kompleks kementerian itu juga memiliki semacam benteng yang dijaga ketat, namun tetap dapat menjadi target serangan bunuh diri.

Pekan lalu, serangan bom bunuh diri menargetkan pusat pendidikan di Kabul dan menewaskan sedikitnya 52 orang. Lingkungan target serangan adalah etnis minoritas Hazara Syiah yang kerap menjadi sasaran oleh kelompok ISIS-K. 

Baca Juga: Taliban Jalin Kesepakatan Impor Energi Pertama Dengan Rusia

Pri Saja Photo Verified Writer Pri Saja

Petani Kata

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya