Sebut Pesepak Bola Wanita Berdada Rata, Presiden Tanzania Dikecam

Pesepak bola wanita juga tak menarik dinikahi, katanya

Dodoma, IDN Times - Samia Suluhu Hassan, presiden perempuan pertama Tanzania, dikecam oleh publik karena pernyataannya tentang pesepak bola wanita. Dalam pidatonya pada hari Minggu (22/8), Samia mengatakan bahwa pesepak bola wanita memiliki 'dada rata' seperti pria dan tidak menarik untuk dinikahi.

Samia Suluhu Hassan menjadi Presiden Tanzania pada bulan Maret lalu. Ia menggantikan John Magafuli yang meninggal karena serangan jantung.

Samia menjadi satu dari dua pemimpin wanita yang saat ini ada di Afrika. Pemimpin wanita lainnya yakni Sahle-Work Zewde, adalah Presiden Ethiopia yang fungsinya lebih pada seremonial saja karena yang memegang kekuasaan adalah Perdana Menteri Abiy Ahmed Aly.

1. Presiden Tanzania sebut pernikahan pesepak bola wanita adalah mimpi

Kesebelasan tim sepak bola Tanzania memenangkan kejuaraan Council for East and Central Africa Football Associations (CECAFA), asosiasi kejuaraan sepak bola Afrika Timur dan Tengah. Tanzania menang dengan skor 6-5 melawan Burundi.

Dalam menyambut kemenangan timnya, Presiden Tanzania, Samia Suluhu Hassan, pada hari Minggu, menjamu tim sepak bola pria di State House di kota pesisir Dar es-Salaam. Di acara tersebut, Presiden Samia berpidato dan mengatakan bahwa pesepak bola wanita 'berdada rata' dan tidak menarik untuk dinikahi.

Dilansir Africa News, presiden yang berusia 61 tahun itu berkata "bagi mereka (pesepak bola wanita) yang memiliki dada rata, Anda mungkin mengira mereka laki-laki dan bukan perempuan."

Selain itu, Samia juga mengatakan "kehidupan pernikahan seperti mimpi bagi mereka. Karena bahkan jika salah satu dari kalian di sini membawa mereka pulang sebagai istri, ibumu akan bertanya apakah mereka wanita atau sesama pria."

2. Pernyataan Presiden Tanzania dianggap penghinaan terhadap martabat wanita

Pidato dari presiden wanita pertama Tanzania itu mendapatkan tanggapan yang keras dari publik, khususnya dari warganet. Presiden Samia dikecam oleh banyak orang karena pernyataannya tersebut dinilai kasar dan misoginis.

Chadema dari partai oposisi Tanzania yang juga mantan anggota parlemen menganggap pernyataan presidennya tersebut "merupakan penghinaan bagi semua wanita."

Senada dengan Chadema, Maria Sarungi, pendiri kelompok masyarakat sipil Change Tanzania mengatakan "jadi semua yang mendukung kepresidenan wanita @SuluhuSamia merendahkan pemain sepak bola wanita karena memiliki 'dada rata' dan dengan demikian tidak memiliki fitur menarik yang diperlukan untuk menikah, katanya seperti dikutip laman Al Jazeera.

Baca Juga: Tuntut Reformasi Konstitusi, Oposisi Tanzania Ditangkap

3. Ironi presiden yang dianggap menghina kelompok wanita

Pernyataan Presiden Samia telah mengejutkan banyak orang, baik itu dari kalangan olahragawan maupun dari para aktivis. Selain itu, pernyataan yang dicap kasar tersebut terjadi ketika pada kesempatan lain, Samia berusaha memberikan solusi untuk para atlet wanita di negaranya.

Dilansir BBC, pernyataan Samia Hassa dinilai ironis karena dia juga pernah meminta pihak berwenang untuk membantu masa depan olahragawan ketika sudah pensiun. Dia mengatakan bahwa kehidupan pasca-sepak bola sangat sulit bagi pesepak bola wanita "di mana kaki mereka lelah, ketika mereka telah pensiun dari olahraga."

Pihak BBC telah mendekati otoritas sepak bola Tanzania untuk memberikan komentar. Namun belum ada tanggapan atas pernyataan Presiden Samia Hassan.

Sebelumnya, Samia merupakan wakil Presiden Tanzania sejak tahun 2015. Rekan kerja Samia yang bernama January Makamba menilai bahwa Samia memiliki etos kerja yang baik dan pemipimpin yang cakap.

Kepada BBC, Samia juga pernah mengatakan beberapa orang "tidak percaya bahwa wanita bisa menjadi presiden yang lebih baik dan kami di sini untuk menunjukkan kepada mereka." Ironisnya, saat ini ia yang menjadi pemimpin wanita, dikecam oleh banyak orang karena pernyataannya justru dianggap menghina kelompok wanita tersebut.

Pri Saja Photo Verified Writer Pri Saja

Petani Kata

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya