Mesinnya Terbakar di Denver, Boeing Sebut 777 Pesawat Paling Efisien

Pesawat 777 telah dilarang beroperasi sementara waktu

Jakarta, IDN Times - The Boeing Company menyatakan tetap yakin dengan kemampuan pesawat 777 yang baru-baru ini terlibat insiden kebakaran mesin di Denver, AS. Hal tersebut disampaikan Wakil Presiden Pemasaran Komersial Boeing Darren Hulst dalam virtual media briefing, Kamis (25/2/2021).

“Saya rasa pesawat 777 akan terus menjadi pesawat hebat, mesin ganda yang paling efisien dari jenis pesawat berbadan lebar di pasar,” katanya kepada wartawan.

Baca Juga: Boeing Rekomendasikan Pesawat 777 Tidak Dioperasikan untuk Sementara

1. Pesawat 777 andal digunakan untuk penumpang dan kargo

Mesinnya Terbakar di Denver, Boeing Sebut 777 Pesawat Paling EfisienIlustrasi pesawat terbang. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal

Hulst lebih lanjut mengatakan pesawat jenis 777 telah menjadi andalan, baik untuk melayani penumpang maupun sebagai pesawat kargo yang mengangkut barang. Ia juga mengatakan tetap yakin akan kegunaan pesawat dalam hal tersebut selama dekade ke depan.

“Dari perspektif saya, proporsi nilai dari pesawat membantu rute utama di seluruh dunia, baik dari kemampuan penumpang maupun kargo, itu belum berubah dan faktanya saya rasa dari banyak sisi kami menjadi semakin yakin soal posisinya di dunia saat kita melewati dekade ini,” kata dia.

2. Maskapai diminta hentikan penggunaan pesawat Boeing 777 yang dilengkapi mesin P&W 4000 untuk sementara waktu

Mesinnya Terbakar di Denver, Boeing Sebut 777 Pesawat Paling Efisien(Ilustrasi Boeing 737 MAX) www.boeing.com

Pesawat jenis Boeing 777 mengalami tragedi yang menghebohkan pada akhir pekan lalu. Mesin pesawat 777 yang dioperasikan maskapai Amerika Serikat (AS) United Airlines itu terbakar, saat dalam penerbangan dan membuatnya kembali mendarat di Denver, AS pada Sabtu, 20 Februari 2021.

Akibat kejadian itu, Boeing Co sebelumnya telah merekomendasikan kepada pihak maskapai penerbangan, untuk menghentikan penggunaan (grounded) pesawat Boeing 777 yang dilengkapi mesin P&W 4000 untuk sementara waktu.

Rekomendasi itu diumumkan Boeing, setelah otoritas penerbangan di Jepang melarang sementara penggunaan Boeing 777 sampai batas waktu yang belum ditentukan. Badan Penerbangan Federal AS (FAA) setelah kejadian itu juga mengumumkan, pihaknya akan menggelar pemeriksaan lebih lanjut terhadap pesawat Boeing ini.

Baca Juga: Boeing Berupaya Menerbangkan 737 MAX Kembali di Langit Asia

3. Bukan satu-satunya pesawat Boeing yang dilarang terbang

Mesinnya Terbakar di Denver, Boeing Sebut 777 Pesawat Paling Efisien(Ilustrasi Boeing 737 MAX) www.boeing.com

Kejadian pelarangan terbang atau grounded pada pesawat Boeing bukan yang kali pertama terjadi. Sebelumnya pesawat Boeing jenis 737 MAX juga telah mengalami grounded selama hampir dua tahun terakhir, setelah terlibat dua kecelakaan fatal. Kecelakaan pertama terjadi di Indonesia pada Oktober 2018 dan kecelakaan kedua di Ethiopia pada Maret 2019.

Namun demikian, saat ini sudah ada sejumlah negara yang memberikan izin terbang kembali pada pesawat itu. Negara-negara itu termasuk Amerika Serikat (AS), Eropa, Inggris, Kanada, Brasil, dan Uni Emirat Arab. Izin diberikan setelah pesawat jenis itu menerima modifikasi teknis dan pelatihan pilot tambahan.

“Sepuluh maskapai penerbangan sekarang mengoperasikan MAX dengan lebih dari 13.500 jam terbang sejak kembali beroperasi,” kata Hulst.

Ia juga mengatakan Boeing sedang bekerja sama dengan regulator untuk memungkinkan pesawat kembali terbang di langit Asia.

“Kami terus bekerja sama dengan regulator global dan pelanggan kami untuk mengembalikan 737 MAX ke layanan di seluruh dunia,” kata Hulst. “Tapi kami akan tunduk kepada regulator secara individu untuk informasi lebih lanjut tentang waktu sertifikasi ulang berdasarkan domisili.”

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya