Farley, Nenek 91 Tahun yang Menangi Kontes Kecantikan

Masa mudanya penuh dengan kisah suram

Menjadi ratu kecantikan tentu menjadi keinginan banyak perempuan. Bagi Krystyna Farley, gelar ini menjadi lebih istimewa karena usianya tak lagi muda. Dia baru saja memenangkan kontes Miss  Connecticut Senior America pada usia 91 tahun. 

Farley, Nenek 91 Tahun yang Menangi Kontes Kecantikan bialyorzel24.com

Jauh dari kesan mewah, Farley adalah wanita yang tumbuh berkembang di sebuah pedesaan di Polandia. Masa kecilnya sarat perjuangan karena adanya Perang Dunia II. Mengenai rahasia kemenangannya di kontes tersebut, Farley dengan percaya diri mengklaim bahwa dirinya cantik sedari lahir. Dia mengaku tidak memakai riasan apapun selain lipstik saja yang menempel di bibir. Selebihnya dia mengandalkan kecantikan alami yang dimiliknya. Tak heran jika orang-orang berpikir usianya bukan 91 tahun, tapi 60 tahun.

Kehidupan remaja Farley sangat suram.

Farley, Nenek 91 Tahun yang Menangi Kontes Kecantikan alwayspolitics.com

Farley ternyata memiliki masa remaja yang cukup suram. Wanita kelahiran 1925 ini adalah anak kedua dari lima bersaudara. Awalnya dia hidup penuh dengan kebahagiaan. Sayangnya, saat Farley berusia 14 tahun, Jerman dan Uni Soviet menyerbu Polandia. Keluarganya pun ditangkap oleh penjajah. 

Mereka diangkut menggunakan kereta ternak dalam perjalanan panjang dan dingin melewati pegunungan Ural.  Farley tidak sendirian, ada kurang lebih 60 orang di setiap gerbong yang ikut ditawan. Setibanya di tempat tujuan, orang-orang ini dipaksa untuk bekerja menebang pohon dengan makanan terbatas.

Baca Juga: 8 Gadis Ini Siap Bikin Bangga Indonesia di Kontes Kecantikan Internasional. 

Penderitaan itu pun berakhir setelah Jerman menyerang Uni Soviet pada tahun 1941 dan melepaskan puluhan ribu tawanan perang di Polandia. Farley pun akhirnya selamat dari penderitaan panjang. Dia kemudian memutuskan untuk bergabung dengan Angkatan Darat Polandia.

Singkat cerita, dia bertemu dengan pria bernama Stanley Slowikowski yang kemudian menjadi suaminya. Pernikahan mereka dikaruniai oleh tiga anak. Sayangnya suaminya meninggal janda pada tahun 1949.  Dia pun menikah lagi dengan seorang pria bernama Ed Farley pada tahun 1979. Cinta mereka pun tak terpisahkan hingga hari ini.

Farley bangga dengan kemenangannya tersebut.

Farley, Nenek 91 Tahun yang Menangi Kontes Kecantikan bialyorzel24.com

Kemenangan yang diperoleh Farley di ajang Ms Connecticut Senior America tidak didapatkannya dengan instan. Butuh waktu dan perjuangan. Mengingat dia sudah ikut kontes ini sejak berusia 70 tahun. Kemenangan pertamnya sebagai ratu kecantikan berhasil diperoleh pada tahun 2016. Menurutnya perlu banyak syarat untuk bisa menjadi seorang ratu kecantikan, yakni kontestan harus bisa berdandan, memiliki bakat, memiliki gaun, dan memiliki filosofi hidup yang bisa diceritakan pada semua orang.

Pada tahun 2016 lalu, dia berhasil mengalahkan 44 ratu di negara bagian lainnya. Bahkan dia mengalahkan seorang perempuan yang berusia 30 tahun lebih muda darinya. Tahun ini dia pun berencana untuk menggantungkan mahkotanya untuk selamanya. Dia merasa semua ini sudah cukup dan tidak ada lagi kontes kecantikan untuknya di masa mendatang. Dia kini tengah disibukan dengan sembilan cucu, empat cicit dan segudang kegiatan merawat keluarga di usianya yang telah senja.

Baca Juga: Gak Nyangka, 7 Artis Sukses Ini Dulunya Pernah Gagal Raih Mahkota Kontes Kecantikan!

Topik:

Berita Terkini Lainnya