Hina Aktor Hingga Mengaku Disadap, Cuitan Trump Bikin Sakit Kepala

Presiden atau...?

Bagi Donald Trump, Twitter sudah seperti buku harian di mana ia bisa menceritakan apa saja yang ada di dalam pikirannya. Ini adalah sebuah fenomena mengingat posisinya yang bukan sebagai warga negara biasa, melainkan seorang presiden negara adidaya.

Tak sedikit media yang menjadikan cuitan Trump sebagai berita. Kembali lagi, karena ia adalah seorang Presiden. Misalnya, The Daily Dot, The Atlantic, The New York Times, LA Times, Politico, Quartz, The Verge dan masih banyak lagi. The Daily Dot dan dan LA Times bahkan memberitakan apa saja cuitan yang dikirimkan Trump setiap hari. Ya, setiap hari.

Mayoritas (jika tak semua) cuitan Trump seperti bukan berasal dari seorang pria dewasa yang menjadi pemimpin negara, melainkan lebih seperti orang yang tak punya banyak teman, terlalu sering menganggur, menghabiskan waktu hanya untuk menonton TV, serta mempercayai apa saja yang dibacanya dari grup WhatsApp keluarga. Lalu, apa saja contoh cuitan Trump selama sebulan yang bisa membuat netizen sakit kepala? Ini dia:

Saat Trump menyebut semua media yang berlawanan dengannya sebagai "FAKE NEWS" atau berita bohong.

Hina Aktor Hingga Mengaku Disadap, Cuitan Trump Bikin Sakit Kepalatwitter.com/realDonaldTrump

"Semua polling negatif adalah fake news, seperti polling CNN, ABC, NBC selama pilpres. Maaf, masyarakat ingin keamanan perbatasan dan seleksi ketat [untuk imigran dan pengungsi]."

Hina Aktor Hingga Mengaku Disadap, Cuitan Trump Bikin Sakit Kepalatwitter.com/realDonaldTrump

"Media FAKE NEWS (@nytimes yang gagal, @NBCNews, @ABC. @CBS, @CNN) bukan musuhku, tapi musuh masyarakat Amerika!"

Saat Trump menggunakan posisinya sebagai presiden untuk menyerang sebuah retail busana yang memutuskan kontrak dengan perusahaan putrinya.

Hina Aktor Hingga Mengaku Disadap, Cuitan Trump Bikin Sakit Kepalatwitter.com/realDonaldTrump

"Putriku Ivanka telah diperlakukan tak adil oleh @Nordstrom. Dia adalah orang baik -- selalu mendorongku untuk melakukan hal-hal benar! Mengecewakan!"

Saat Trump bertengkar dengan seorang pengusaha dan menyebutnya tak cukup pintar untuk jadi presiden.

Hina Aktor Hingga Mengaku Disadap, Cuitan Trump Bikin Sakit Kepala/twitter.com/realDonaldTrump

"Aku kenal Mark Cuban dengan baik. Dia sangat mendukungku tapi aku tak tertarik menerima semua teleponnya. Dia tak cukup pintar untuk menjadi presiden!"

Saat Trump, yang seorang presiden, menuduh badan intelijen negaranya sendiri sebagai pengkhianat.

Hina Aktor Hingga Mengaku Disadap, Cuitan Trump Bikin Sakit Kepalatwitter.com/realDonaldTrump

"Informasi dibocorkan secara ilegal kepada @nytimes yang gagal & @washingtonpost oleh komunitas intelijen (NSA dan FPI?). Seperti kasus Rusia."

Baca Juga: Dilarang Masuk Amerika, Sutradara Iran ini Justru Menang Oscar

Saat Trump menyalahkan Barack Obama karena Rusia mencaplok wilayah dari sebuah negara berdaulat.

Hina Aktor Hingga Mengaku Disadap, Cuitan Trump Bikin Sakit Kepalatwitter.com/realDonaldTrump

"Crimea DICAPLOK oleh Rusia selama pemerintahan Obama. Apakah Obama terlalu lembut terhadap [tindakan] Rusia?"

Saat Trump, yang baru memenangkan pilpres 2016, mengadakan kampanye untuk pilpres 2020.

Hina Aktor Hingga Mengaku Disadap, Cuitan Trump Bikin Sakit Kepalatwitter.com/realDonaldTrump

"Menantikan kampanye di Florida besok. Semoga ramai!"

Saat Trump, meski dengan typo, menuduh tanpa bukti bahwa Barack Obama menyadapnya selama kampanye pilpres 2016.

Hina Aktor Hingga Mengaku Disadap, Cuitan Trump Bikin Sakit Kepalatwitter.com/realDonaldTrump

"Mengecewakan! Aku baru tahu bahwa Obama "menyadapku" saat di Trump Tower sebelum kemenanganku [di pilpres 2016]. Tak ada yang ditemukan. Ini McCarthyism!"

McCarthyism adalah sebutan untuk langkah-langkah yang menggunakan cara tak adil dan tak legal untuk mengawasi dan membatasi mereka yang dianggap musuh negara.

Hina Aktor Hingga Mengaku Disadap, Cuitan Trump Bikin Sakit Kepalatwitter.com/realDonaldTrump

"Seberapa rendah Presiden Obama sampai menyadap teleponku selama proses pemilu yang suci. Ini seperti skandal Nixon/Watergate. Pria yang buruk (atau sakit)!"

Saat Trump menghina aktor Hollywood Arnold Schwarzenegger yang pernah tampil di acara The Celebrity Apprentice. Di saat bersamaan, ia dengan narsis memuji acara yang ia produksi itu.

Hina Aktor Hingga Mengaku Disadap, Cuitan Trump Bikin Sakit Kepalatwitter.com/realDonaldTrump

"Arnold Schwarzenegger tidak mengundurkan diri dari The Apprentice secara sukarela, dia dipecat oleh ratingnya yang buruk (menyedihkan), bukan olehku. Akhir yang menyedihkan untuk acara yang hebat."

Baca Juga: Duduk Tak Sopan, Juru Bicara Trump Jadi Bahan Gunjingan

Topik:

Berita Terkini Lainnya