Delegasi China Dilarang Melayat Ratu Elizabeth II

Namun China tetap mengirim Wakil Presiden-nya ke London

Jakarta, IDN Times - Sejumlah sumber dari parlemen Inggris mengatakan bahwa delegasi pemerintah China telah dilarang untuk menghadiri pemakaman Ratu Elizabeth II pada 19 September 2022 mendatang.

Dilansir dari BBC, Sabtu (17/9/2022), larangan ini kabarnya diberikan oleh Ketua DPR (House of Commons) Inggris, Sir Lindsay Hoyle. Pasalnya, jenazah Ratu Elizabeth II disemayamkan di gedung Westminster yang merupakan gedung parlemen.

Atas hal tersebut, maka DPR Inggris pun memiliki hak otoritas di area gedung.

Baca Juga: Detail Rencana Pemakaman Ratu Elizabeth II, Dimakamkan Sore Hari

1. Diduga akibat soal sanksi

Kabar tersebut pertama kali dimuat oleh situs berita Politico. Disebutkan, Anggota House of Lords, Helena Kennedy, dijatuhi sanksi oleh China. Hal ini membuat DPR Inggris melarang adanya pejabat China yang melayat sang ratu.

Ketika dikonfirmasi oleh sejumlah media Inggris, seorang juru bicara parlemen tidak menanggapi isu tersebut.

Namun, hingga saat ini Inggris telah mengonfirmasi sejumlah kepala negara atau perwakilannya yang diundang dan dipastikan hadir di pemakaman Ratu Elizabeth II.

Meski kabarnya tak ada nama Presiden China, Xi Jinping, di dalam daftar konfirmasi kehadiran, tetapi orang nomor satu di Negeri Tirai Bambu itu telah diundang.

Baca Juga: Jenazah Ratu Elizabeth Disemayamkan di Westminster Hall

2. Wapres China akan hadiri pemakaman Ratu Elizabeth

Delegasi China Dilarang Melayat Ratu Elizabeth IIPemakaman Ratu Elizabeth II (twitter.com/RoyalFamily)

Sementara itu, Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China, Mao Ning, mengaku belum melihat adanya larangan dari parlemen Inggris untuk kedatangan delegasi negaranya.

“Wakil Presiden Wang Qishan direncanakan akan tiba di London pada Minggu besok untuk menghadiri pemakaman,” kata Mao Ning.

Ia menegaskan, Inggris juga harus mengikuti protokol diplomatik dan harus bersikap santun dalam menerima tamu kenegaraan.

Baca Juga: Ini Daftar Pemimpin Dunia yang Hadiri Pemakaman Ratu Elizabeth 

3. Hubungan Inggris dan China sempat menegang

Pasang surut hubungan terjadi antara Inggris dan China. Tahun lalu, China memberlakukan larangan perjalanan dan pembekuan aset warga Inggris, termasuk tujuh anggota parlemen.

Hal ini disebabkan karena para anggota parlemen tersebut menyinggung adanya penyiksaan terhadap kaum Uighur di Xinjiang yang dilakukan Beijing.

Downing Street sendiri tak berkomentar ketika ditanya mengenai masalah ini. Downing Street menegaskan masuk ke Westminster Hall adalah urusan parlemen Inggris.

Sampai saat ini, ada beberapa negara yang memang diketahui tidak diundang oleh Inggris untuk datang ke pemakaman Ratu. Negara-negara tersebut antara lain Suriah, Venezuela, Afghanistan, Myanmar, Rusia, dan Belarusia.

Baca Juga: 7 Fakta Raja Charles III, Raja Inggris Baru Penerus Ratu Elizabeth II 

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya