Jokowi Tiba di Beijing, Siap Bertemu Xi Jinping 

Pertemuan bilateral dengan Xi Jinping digelar besok

Jakarta, IDN Times - Setelah menempuh perjalanan udara sekitar hampir tujuh jam, Presiden RI Joko “Jokowi” Widodo dan Ibu Negara Iriana Jokowi tiba di Beijing, China. Jokowi beserta rombongan delegasi tiba pada pukul 21.37 malam waktu setempat.

Tampak menyambut di bawah tangga pesawat, Wakil Menteri Luar Negeri RRT Wu Jiang Hao, Duta Besar RI untuk China, Djauhari Oratmangun beserta istri, dan Atase Pertahanan RI di Beijing, Marsma Bayu Hendra Permana beserta istri.

Jokowi siap untuk bertemu dengan Presiden China Xi Jinping serta Premier Le Kiqiang, esok hari.

Baca Juga: Jokowi Terbang ke China, Mau Bahas Apa?

1. Jokowi adalah presiden pertama yang diterima Xi Jinping selama pandemik

Jokowi Tiba di Beijing, Siap Bertemu Xi Jinping Presiden Joko "Jokowi" Widodo ketika bertemu Presiden Xi Jinping di KTT APEC 2018 lalu (Dokumentasi Biro Pers Istana)

Selama pandemik COVID-19, diketahui China cukup ketat terkait perbatasannya, termasuk untuk kunjungan pejabat negara lain. Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi mengatakan, Jokowi merupakan presiden pertama yang ditemui Presiden China, Xi Jinping di masa pandemik ini.

“Presiden Jokowi merupakan salah satu pemimpin pertama yang diterima oleh Presiden Xi Jiping selama pandemik ini, di luar acara Olimpiade Musim Dingin di Beijing awal tahun ini," ujar Retno, beberapa waktu lalu.

Dikutip dari keterangan tertulis Sekretariat Presiden, Menlu Retno dan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan juga menyambut kedatangan Jokowi di Diaoyutai State Guesthouse.

Baca Juga: KADIN Bentuk Komite Tiongkok untuk Tarik Investor China

2. China adalah mitra dagang Indonesia yang terbesar

Jokowi Tiba di Beijing, Siap Bertemu Xi Jinping Kota Terlarang/ Forbidden City (IDN Times/Mela Hapsari)

China merupakan mitra dagang Indonesia terbesar dengan total nilai perdagangan 110 miliar dolar Amerika pada 2021. Sementara untuk investasi, China merupakan investor ketiga terbesar dengan total nilai investasi sekitar 3,2 miliar dolar Amerika pada 2021.

Retno menegaskan, China merupakan salah satu mitra strategis Indonesia di bidang ekonomi, dan mitra strategis Indonesia serta ASEAN terkait masalah kawasan.

Baca Juga: ADB Pangkas Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi China Jadi 4 Persen di 2022

3. Jokowi juga akan mengunjungi Jepang dan Korsel

Jokowi Tiba di Beijing, Siap Bertemu Xi Jinping Fumio Kishida (ANTARA/REUTERS/Baek Seung-ryol/Yonhap)

Jokowi juga direncanakan bakal menyambangi Jepang dan Korsel. Setelah sehari berada di Beijing, Jokowi akan melanjutkan kunjungan kerja ke Tokyo.

"Di Tokyo, menurut rencana, Presiden akan melakukan pertemuan dengan PM Jepang Fumio Kishida, dan dengan kalangan bisnis di 27 Juli 2022," ungkap Retno.

Di Seoul, Jokowi juga dijadwalkan akan bertemu dengan Presiden Yoon Suk Yeol dengan membawa isu yang sama yaitu isu ekonomi.

 

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya