Ketua MPR Sebut Indonesia Punya Peran Penting di Dunia

KTT G20 digelar pada November 2022

Jakarta, IDN Times - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo menyebut bahwa Indonesia memiliki peranan penting dan strategis di kancah global. Hal itu, menurutnya, dibuktikan dengan Indonesia yang saat ini memegang presidensi G20.

Puncak atau Konferensi Tingkat Tinggi G20 akan digelar pada November 2022 nanti di Bali.

“Suara Indonesia diharapkan bisa turut memberikan alternatif solusi di tengah dinamika global yang sedang bergejolak,” kata Bamsoet dalam Sidang Tahunan MPR RI bersama DPR RI 2022, di Gedung MPR/DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (16/8/2022).

“Indonesia dengan politik luar negeri bebas aktif, serta berpegang teguh pada prinsip Dasa Sila Bandung sebagai ruh politik luar negeri Indonesia, perlu terus mengonsolidasikan dukungan negara-negara di kawasan, untuk menyerukan solusi perdamaian permanen dalam mengatasi konflik dan ketegangan militer,” lanjut dia.

Bamsoet menambahkan, Indonesia juga perlu menawarkan agenda konsolidasi ekonomi untuk mencapai kerja sama strategis, serta menjembataninya dengan komitmen pembangunan inklusif secara global melalui G20.

“Tema ‘Recover Together, Recover Stronger’ merupakan bukti komitmen Indonesia untuk membawa dunia yang lebih inklusif dan segera bangkit bersama di tengah pandemik COVID-19 yang masih berlangsung,” ucap Bamsoet lagi.

Bamsoet berharap, kepemimpinan Indonesia di G20 kelak dikenang dunia sebagai upaya nyata dalam mewujudkan tatanan dunia yang damai, tumbuh berkelanjutan serta menghapus segala penderitaan rakyat di dunia.

Baca Juga: BPS: Inflasi di RI Lebih Aman Dibanding Negara-Negara G20

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya