Tipu Perempuan di Aplikasi Kencan, Malaysia Tangkap 6 Lelaki Nigeria  

Malaysia bekerja sama dengan Kepolisian Singapura

Jakarta, IDN Times - Malaysia menangkap enam lelaki asal Nigeria atas dugaan penipuan berkedok cinta di dunia maya. Penangkapan ini juga atas kerja sama gabungan dengan Singapura.

Kepolisian Singapura merilis pernyataan bahwa enam pria ini bertanggung jawab atas 10 kasus penipuan sindikat transnasional di Singapura, senilai lebih dari 310 ribu dolar Singapura atau setara dengan Rp3,2 miliar.

Selama Maret dan April 2022, polisi menerima laporan dari dua perempuan berusia 46 taun yang mengaku telah ditipu di media sosial. Penipuan ini berkedok cinta. Enam lelaki ini digerebek Kepolisian Malaysia di dua apartemen berbeda di Selangor dan Kuala Lumpur.

1. Kronologi penipuan

Tipu Perempuan di Aplikasi Kencan, Malaysia Tangkap 6 Lelaki Nigeria  Ilustrasi penipuan (IDN Times/Arief Rahmat)

Korban pertama mengaku bertemu dengan seorang lelaki di aplikasi kencan pada Maret 2022 dan menjalin hubungan. Lelaki ini mengaku sebagai warga negara Amerika Serikat.

Dilansir dari Channel News Asia pada Sabtu (30/4/2022), lelaki ini meminta uang ke korban guna membayar barang-barangnya dan bea cukai karena rekening banknya sedang dibekukan.

Lantas, korban mentransfer 15 ribu dolar Singapura ke rekening bank yang disodorkan lelaki tersebut. Setelah itu, tersangka ini terus-terusan meminta uang lebih banyak lagi dan korban baru sadar jika dia tertipu.

Baca Juga: Mulai 1 Mei Boleh Tanpa Masker di Ruang Publik Malaysia 

2. Penipu menjaring korban lagi

Tipu Perempuan di Aplikasi Kencan, Malaysia Tangkap 6 Lelaki Nigeria  ilustrasi penipuan (freepik.com/design by freepik)

Korban kedua mengaku bertemu si penipu di aplikasi kencan pada Februari 2022. Lelaki ini mengaku ahli geologi dan akan menemui korban di Singapura.

Kabarnya, si penipu meminta uang kepada korban senilai 20 ribu dolar Singapura untuk membayar pengeluarannya di Singapura.

Setelah itu, korban dimintai 20 ribu dolar Singapura lagi, tetapi korban menolak dan langsung melaporkan kejadian itu ke polisi.

Investigasi gabungan antara Singapura dan Malaysia ini menetapkan bahwa sindikat tersebut diduga berbasis di Malaysia.

3. Polisi menyita barang-barang pelaku

Tipu Perempuan di Aplikasi Kencan, Malaysia Tangkap 6 Lelaki Nigeria  Menara Petronas, Kuala Lumpur, Malaysia (IDN Times/Santi Dewi)

Polisi Malaysia juga menyita barang-barang pelaku seperti laptop, ponsel, dan kartu kredit.

Kepolisian Singapura juga menemukan beberapa nomor ponsel dan rekening bank Singapura di perangkat elektronik mereka.

Baca Juga: Singapura Hukum Mati Pria Disabilitas Mental Asal Malaysia 

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya