Kenalan Yuk dengan Keluarga Presiden AS Joe Biden

Berhasil bangkit dari tragedi

Jakarta, IDN Times - “Saya ingin menghabiskan waktu lebih banyak dengan keluarga saya, dan saya ingin membantu mengubah negara dan dunia menjadi lebih baik. Tugas itu memberikan lebih banyak tujuan hidup, memberikan saya harapan. Membuat rasa nostalgia akan masa depan.”

Presiden ke-46 AS, Joseph R. Biden atau Joe Biden mengatakan hal ini dalam penutup buku otobiografinya, yang berjudul, Promise Me, Dad; A year of Hope, Hardsip, and Purpose, yang diterbitkan tahun 2017.

Sebagaimana dikutip laman smh.com, istrinya, anak-anaknya, dan cucu-cucunya menjadi bagian penting dalam kisah yang dia bagikan dalam akhir dari kampanye presidensinya yang berujung sukses. Saat ini, sebagai keluarga nomor satu di AS, tidak ada di antara mereka yang bakal luput dari perhatian.

Sesudah pelantikan resmi Presiden AS pada 20 Januari 2021, orang ingin tahu, siapa saja sih anggota keluarga nomor satu penghuni baru Gedung Putih itu?

Yuk kenalan dengan mereka ya.

1. Joe Biden Jr., Presiden AS ke-46

Kenalan Yuk dengan Keluarga Presiden AS Joe BidenPresiden Amerika Serikat Joe Biden dan Ibu Negara Jill Biden melambaikan tangan ke keramaian saat mereka menuju Gedung Putih setelah pelantikan presiden 2021, di Washington, Amerika Serikat, Rabu (20/1/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Callaghan O'Hare

Baca Juga: [BREAKING] Joe Biden: Kunci Segala Masalah di AS Adalah Persatuan

Joe Biden berusia 78 tahun saat dilantik sebagai presiden, dan menjadi sosok presiden tertua saat mulai menjabat. Dia memulai karir politiknya sejak usia 29 tahun. Joe Biden lahir di Pennsylvania tahun 1942, namun keluarganya kemudian pindah ke Delaware saat dia berusia10 tahun, mengikuti ayahnya yang mencari pekerjaan.

Joe Biden lulus dari Universitas Delaware tahun 1965 dan tiga tahun kemudian lulus dari Syracuse University School of Law. Laman Irish Examiner menuliskan, saat kecil Joe rada gagap. Dia mengatasinya dengan membaca puisi.

Joe punya tiga saudara, Valerie, Frank dan James Biden. Valerie, kini 75 tahun, sangat berpengaruh membantu perjalanan karir politik Joe Biden.

Biden menjadi senator untuk negara bagian Delaware dari tahun 1973 sampai diangkat sebagai wakil presiden, saat inaugurasi Presiden Barack Obama tahun 2009. Biden mendampingi Obama untuk dua periode. Sebelumnya, dua kali Biden mencalonkan diri di Konvensi Partai Demokrat untuk menjadi kandidat presiden, tapi gagal.

Joe Biden menikah dengan istri pertamanya, Neilia dan dikaruniai tiga anak, yaitu Beau, Hunter, dan Naomi. Mereka menikah tahun 1966. Neilia dan Naomi tewas dalam kecelakaan lalu lintas enam tahun kemudian, saat mereka tengah belanja untuk Natal. Beau dan Hunter selamat.

Joe Biden memilih meninggalkan upacara pelantikannya sebagai senator untuk pertama kali, dan mendampingi kedua putranya, saat itu berusia dua dan tiga tahun di rumah sakit. Setiap hari dia memilih pulang pergi ke kantor dari Delaware agar bisa membesarkan anak-anaknya.

Tahun 1988 Joe alami masalah kesehatan, saat harus menjalani operasi aneurism di otaknya, dan gumpalan darah di paru-parunya. Butuh waktu tujuh bulan untuk pemulihan sebelum dia kembali bekerja di senat.

Sebagai senator, Joe Biden sempat menjadi ketua komisi Hubungan Luar Negeri, dan mensponsori Undang-Undang Kontrol Kriminalitas dengan Kekerasan dan Penegakan Hukum. Joe juga mendorong pembatasan penjualan senjata ke Uni Soviet, menentang Perang Teluk dan mengkritisi penanganan Perang Irak.

Sebelum selesai masa jabatan sebagai wakil presiden, Joe Biden dianugerahi Medali Kebebasan oleh Presiden Barack Obama. Biden adalah presiden beragama Katolik yang kedua di AS, bersama Presiden John F. Kennedy.

2. Jill Biden, istri Presiden, Ibu Negara

Kenalan Yuk dengan Keluarga Presiden AS Joe Bideninstagram.com/drbiden

Jill Tracy Jacobs bertemu Joe Biden dalam sebuah kencan buta yang diatur oleh saudara laki-laki Biden, Frank. Kencan itu berlangsung tiga tahun setelah kematian tragis istri pertama Biden, Neilia dan Naomi, putri mereka yang berusia satu tahun, dalam sebuah kecelakaan mobil. Joe Biden dan Neilia memiliki tiga anak. Selain Naomi, ada Beau (meninggal tahun 2015 karena kanker) dan Hunter.

Setelah lima kali melamar Jill, akhirnya Joe Biden menikahi Jill pada tahun 1977. Jill menjadi ibu tiri Beau dan Hunter. Jill mendapatkan gelar doktoralnya tahun 2007, setahun sebelum suaminya menjadi wakil presiden di era Presiden Barack Obama.

Jill sempat menjadi subyek dari tulisan opini bernada seksis yang dimuat di Wall Street Journal. Penulisnya, Joseph Eipstein menyarankan agar Jill menanggalkan gelar doktor itu karena dianggap “curang”. Sejak 2009, Jill mengajar bahasa Inggris di Northern Virginia Community College.

Jill yang kini berusia 69 tahun itu mengatakan dirinya akan melanjutkan pekerjaan sebagai guru setelah resmi menjadi Ibu Negara AS. Dia menjadi ibu negara pertama yang tetap bekerja saat menghuni Gedung Putih.

3. Joseph Robinette “Beau” Biden III

Kenalan Yuk dengan Keluarga Presiden AS Joe BidenJoseph Robinette “Beau” Biden III, putra sulung Joe Biden (Wikimedia/By Lonnie Tague, United States Department of Justice - http://www.justice.gov/css-gallery/gallery-sp-civil-lawsuit2013.html#8, Public Domain, https://commons.wikimedia.org/)

Beau adalah putra sulung Biden. Dia selamat dari kecelakaan mobil yang menewaskan ibu dan adiknya 30 tahun lalu. Mantan negara bagian Delaware itu sempat dianggap sebagai bintang yang naik daun di lingkungan Partai Demokrat. Namun, Beau meninggal dunia karena kanker otak lima tahun lalu, di usia 46 tahun. Lagi-lagi tragedi menimpa keluarga ini dan memukul Joe Biden. Sampai kini, Biden disebut selalu membawa tasbih rosario milik Beau di kantung celananya, ke mana pun dia pergi.

Beau juga sahabat wakil presiden Kamala Harris. Keduanya menjadi jaksa negara bagian di saat yang sama. Presiden Biden mengakui, fakta ini mempengaruhi keputusan memilih Kamala Harris sebagai pasangannya dalam Pilpres AS 2020.

4. Robert “Hunter “Biden

Kenalan Yuk dengan Keluarga Presiden AS Joe BidenHunter Biden (Instagram.com/hunterbidenn)

Putra Biden yang dianggap kontroversial dan jadi pusat kritikan Presiden Trump selama kampanye. Hunter yang kini berusia 50 tahun itu menjadi target isu korupsi berkaitan dengan perannya dalam dewan direksi Burisma Holdings, sebuah perusahaan eksplorasi energi yang bermarkas di Ukraina. Hunter menjadi subyek investigasi jaksa penuntut di Delaware dalam dugaan apakah dia dan rekan bisnisnya melanggar aturan pajak dan pencucian uang dalam kontrak bisnis di Tiongkok.

Hunter tidak banyak tampil selama masa kampanye ayahnya. Trump secara spesifik menyerang Biden dalam debat calon presiden bulan Oktober 2020, berkaitan dengan tudingan bahwa Hunter kecanduan narkoba. Biden, nampak emosional menanggapi serangan terhadap anaknya itu, mengatakan, “Anak saya, seperti halnya banyak orang yang kamu kenal di rumah, alami kecanduan. Dia menanganinya, dia bekerja keras untuk itu. Saya bangga terhadap anak saya.”

5. Ashley Biden

Kenalan Yuk dengan Keluarga Presiden AS Joe BidenAshley Biden (Instagram.com/Ashley_bidenn)

Ashley adalah putri Joe Biden dengan Jill. Ashley yang berusia 39 tahun adalah pekerja sosial, desainer fesyen dan giat dalam advokasi komunitas. Selama tujuh tahun Ashley pernah menjadi direktur di Pusat Keadilan Delaware, sebelum memulai bisnis baju dengan merek Livelihood pada tahun 2017, di mana dia juga sering menggalang dana untuk program komunitas.

Tidak seperti Ivanka Trump yang punya jabatan formal di Gedung Putih sebagai penasihat presiden, Ashley sejak awal menolak kemungkinan punya posisi seperti itu saat ayahnya resmi jadi presiden.

Ashley mengatakan bahwa dia akan menggunakan posisinya sebagai anak presiden untuk mengangkat isu yang dia perhatikan, yakni ketimpangan sosial dan pendidikan. “Dia selalu mencoba untuk mengubah dunia sejak dia berusia tiga tahun,” kata Biden, kepada E!News, tentang anaknya, “Dan saya pikir dia akan melakukannya.”

6. Naomi, Finnegan, Maisy, Bayi Biden, cucu Presiden dari Hunter

Kenalan Yuk dengan Keluarga Presiden AS Joe BidenCucu-cucu dari Joe Biden (Instagram.com/naomibiden)

Naomi adalah salah satu dari tujuh cucu Presiden Biden. Dia adalah putri tertua dari Hunter Biden. Dinamai Naomi, sama dengan adik Hunter yang tewas bersama ibunya, istri pertama Joe Biden. Naomi , 26 tahun, adalah mahasiswa di jurusan hukum Universitas Columbia.

Dia mengikuti jejak kakeknya, suka dengan politik dan kerap menyampaikan pendapat politiknya di akun Twitter. Dia juga sarjana lulusan Universitas Pennsylvania, seperti halnya Tiffany Trump, putra Presiden Trump. Naomi memiliki dua saudara kandung, yaitu Finnegan dan Maisy.

Finnegan Biden kini berusia 21 tahun, beberapa kali ikut kampanye kakeknya. Dia mahasiswa di Universitas Pensylvania.

Maisy Biden berusia 20 tahun, anak bungsu Hunter Biden. Dia juga jarang mau tampil di depan publik, tapi dikenal bersahabat dengan Sasha Obama, putri Presiden Barack Obama. Mereka suka main basket bareng. Maisy atlet yang yang berbakat. Dia merayakan pesta kelulusan sekolah bareng Sasha dan keluarga Obama.

Bayi Biden. Ini cucu Joe Biden dari pernikahan Hunter dengan istri keduanya, Melissa Cohen, pada Maret 2020. Belum jelas siapa nama bayi ini, meskipun CNN menyebutnya sebagai bayi “Beau” Biden.

Kenalan Yuk dengan Keluarga Presiden AS Joe BidenJoe Biden bersama cucu-cucunya (Instagram.com/naomibiden)

7. Natalie dan Robert Hunter Biden II, cucu Biden dari Beau

Kenalan Yuk dengan Keluarga Presiden AS Joe BidenNaomi dan Natalie Biden (Instagram.com/naomibiden)

Dia putri sulung almarhum Beau Biden dan istrinya Hallie. Natalie berusia 16 tahun, masih di SMA dan dekat dengan neneknya, Jill. “Dia bukan seorang nenek yang biasa-biasa saja,” kata Natalie dalam sebuah video saat kampanye Pilpres kakeknya. “Dia orangnya suka iseng dan jahil,” kata Natalie.

Robert Hunter Biden II adalah adik Natalie. Putra kedua Beau Biden ini berusia 14 tahun, masih di sekolah menengah pertama dan jarang difoto bareng kakeknya. Begitu pun, bareng kakak dan sepupunya, dia menyatakan setia kepada kampanye kakeknya di Konvensi Partai Demokrat.

Kenalan Yuk dengan Keluarga Presiden AS Joe BidenNaomi dan Natalie Biden (Instagram.com/naomibiden)

8. Champ dan Major Biden, anjing keluarga

Kenalan Yuk dengan Keluarga Presiden AS Joe BidenJill Biden bersama dengan kedua anjing peliharaannya, Champ dan Major Biden (Instagram.com/drbiden)

Keluarga Biden punya dua anjing gembala Jerman, Champ dan Major. Champ sudah berusia 12 tahun dan ikut keluarga Biden sejak 2008. Nama Champ diambil dari nama panggilan kesayangan Joe dari ayahnya, saat Presiden ke-46 AS ini masih kecil. “Dia pikir dia itu pengawal kepresidenan. Sebenarnya iya juga,” ujar Joe tentang anjing kesayangannya itu.

Major, teman Champ, bergabung dengan keluarga Biden tahun 2018. Dia diadopsi dari Delaware Humane Associaton. Major menjadi anjing penyelamat pertama yang menghuni Gedung Puth. Kedua anjing ini segera bakal dilantik dalam acara “Indogauration”.

Bercanda kok!

Baca Juga: [BREAKING] Joe Biden Ucapkan Terima Kasih pada Presiden AS Pendahulunya

Topik:

  • Umi Kalsum

Berita Terkini Lainnya