Amerika Serikat Prediksi Tiongkok Serang Taiwan pada 2027

Tinggal enam tahun lagi dong

Jakarta, IDN Times - Amerika Serikat (AS) khawatir Tiongkok akan menginvasi Taiwan pada 2027. Prediksi itu semakin menguat seiring akselerasi kapasitas militer Tiongkok di Asia, yang dalam waktu dekat sangat mungkin menggeser kekuatan AS.
 
"Saya khawatir mereka (Tiongkok) mempercepat ambisinya untuk menggantikan Amerika Serikat dan peran kepemimpinan kami dalam tatanan internasional pada tahun 2050," kata perwira tinggi militer Washington di Asia-Pasifik, Laksamana Philip Davidson, Selasa (9/3/2021) dikutip dari Channel News Asia.
 
"Taiwan jelas merupakan salah satu ambisi mereka sebelum itu. Dan saya pikir ancaman itu nyata selama dekade ini, pada kenyataannya, dalam enam tahun ke depan," tutur Davidson di hadapan komite Senat AS.

Baca Juga: Tiongkok Berkomitmen Tak Akan Menyulut Perang dengan Taiwan

1. Tiongkok akan memperkuat klaim atas teritori Laut Tiongkok Selatan

Amerika Serikat Prediksi Tiongkok Serang Taiwan pada 2027Seorang anggota militer memegang bendera nasional Taiwan ketika pada upacara pengibaran bendera di Balai Peringatan Chiang Kai-shek, di Taipei, Taiwan (16/3/2018) (ANTARA/REUTERS/Tyrone Siu)

Selain Taiwan, akselerasi militer juga diyakini akan meningkatkan agresivitas Beijing untuk mengklaim teritori Laut Tiongkok Selatan (LTS). Davidson menggarisbawahi Pulau Guam, salah satu wilayah di LTS yang kaya sumber daya alam.
 
"Guam adalah target hari ini," dia memperingatkan. Ungkapan itu disampaikan setelah baru-baru ini Tiongkok merilis video simulasi serangan di sebuah pangkalan pulau yang sangat mirip dengan fasilitas AS di Diego Garcia dan Guam.
 
Davidson meminta anggota parlemen untuk menyetujui pemasangan baterai anti-rudal Aegis Ashore di Guam, yang mampu mencegat rudal Tiongkok paling kuat dalam penerbangan.
 
“(Guam) perlu dipertahankan dan perlu dipersiapkan untuk ancaman yang akan datang di masa depan," tuturnya.
 
Davidson juga meminta anggota parlemen untuk menganggarkan persenjataan ofensif, untuk memperingatkan Tiongkok bahwa kerugian atas segala klaim yang mereka upayakan akan lebih tinggi daripada keuntungannya.

Baca Juga: Tiongkok Marah Gara-gara Kapal AS Melewati Selat Taiwan

2. Tiongkok berjanji untuk mengedepankan pendekatan persuasif

Amerika Serikat Prediksi Tiongkok Serang Taiwan pada 2027ANTARA FOTO/REUTERS/Thomas Peter

Sebelumnya, pada momen Rapat Kongres Nasional di Beijing, Perdana Menteri Tiongkok Li Keqiang menyampaikan komitmennya untuk mempromosikan reunifikasi dan pertumbuhan damai dengan Taiwan.

“(Tiongkok tetap berkomitmen) untuk mempromosikan pertumbuhan damai hubungan di seluruh Selat Taiwan dengan berpegang pada prinsip One China Policy,” kata Li di hadapan tiga ribu delegasi yang berkumpul di Balai Besar Rakyat pada Jumat (5/3/2021).
 
Adapun peningkatan aktivitas militer Beijing di wilayah Taipei, pada beberapa bulan terakhir, disebabkan kebijakan Amerika Serikat (AS) yang menjadi pemasok senjata kepada Taiwan.

Di bawah rezim One China Policy, Tiongkok menganggap Taiwan sebagai entitas separatis yang hendak memerdekakan diri. Narasi kedaulatan semakin bergema ketika Taiwan dipimpin Presiden Tsai Ing-wen yang berasal dari partai progresif.

3. Hubungan Taiwan-AS semakin dekat

Amerika Serikat Prediksi Tiongkok Serang Taiwan pada 2027Tsai Ing-wen dan Joe Biden (Instagram.com/tsai_ingwen/ANTARAFOTO)

Taiwan memisahkan diri dari Tiongkok pada akhir perang saudara 1949. Washington mengalihkan pengakuan diplomatik dari Taiwan ke Tiongkok pada 1979, tetapi tetap menjadi sekutu tidak resmi dan pendukung militer terpenting di negara kepulauan tersebut.
 
Presiden Donald Trump merangkul hubungan yang lebih hangat dengan Taiwan, ketika dia berselisih dengan Tiongkok tentang masalah-masalah perdagangan dan keamanan nasional.
 
Pemerintahan Biden telah menawarkan Taiwan alasan untuk optimisme terkait dukungan lanjutan selain dari Departemen Luar Negeri, mengatakan pada bulan Januari bahwa komitmen AS ke pulau itu sangat kokoh.
 
Duta besar de facto Taiwan untuk AS secara resmi diundang ke pelantikan Biden, sebuah langkah yang belum pernah terjadi sebelumnya sejak 1979.
 
Dalam berbagai momen kedekatan AS-Taiwan, Tiongkok mengecam segala tindakan Washington. Mereka mewanti-wanti apa yang dilakukan AS bisa memberikan dampak yang sangat serius.
 
 

Baca Juga: Profil Tsai Ing-wen, Presiden Taiwan yang Berani Lawan Tiongkok

Topik:

  • Hana Adi Perdana

Berita Terkini Lainnya