[BREAKING] Ledakan Terjadi di Bandara Kabul Afghanistan

Terdengar baku tembak pula di luar bandara

Jakarta, IDN Times - Sebuah ledakan terjadi di luar Bandara Hamid Karzai, Kabul, Afghanistan pada Kamis (26/8/2021). Ledakan ini terjadi bertepatan saat sejumlah negara Barat melakukan evakuasi terhadap warga Afghanistan pasca Taliban mengambil alih kekuasaan.

Sekretaris Pers Pentagon, John Kirby, memastikan kalau ledakan terjadi di luar bandara Kabul. Dari laporan ITV, ada sejumlah korban luka yang muncul.

"Kami bisa mengonfirmasi kebenaran, ledakan terjadi di luar bandara Kabul. Dampaknya masih belum jelas. Kami akan membagikan informasi tambahan semampu kami,” kata juru bicara Pentagon, John Kirby.

Laporan juga menyebut kalau terjadi baku tembak saat ledakan terjadi. Ledakan terjadi hanya beberapa saat setelah pemerintah Inggris menyatakan adanya indikasi aksi teror yang dilakukan oleh sejumlah kelompok dengan afiliasi ISIS.

Para pengungsi telah diamankan di dalam bandara. Evakuasi juga dipercepat demi meminimalisir korban yang lebih luas.

Baca Juga: Korea Selatan Siap Tampung 391 Warga Afghanistan Pekan Ini

Topik:

  • Satria Permana
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya